Jakarta (ANTARA) - Genap satu tahun sudah musisi Glenn Fredly meninggalkan dunia, untuk mengenang kepergiannya hari ini akan diadakan sebuah acara bertajuk "Kasih di Hari Putih".

Hal ini diungkap oleh istri mendiang Glenn, Mutia Ayu. Melalui laman Instagram pribadinya, Mutia mengajak seluruh teman-teman dan pengikutnya untuk mengenang kepergian Glenn.

"Kasih di Hari Putih. Kami ingin mengenang 1 tahun kepergian Glenn Fredly dengan merayakannya bersama teman-teman semua yang bertajuk #KasihdiHariPutih," kata Mutia dikutip pada Kamis.

A post shared by Mutia Ayu Wandini ???? (@mutia_ayuu)



Rangkaian acara ini berlangsung pada 6-8 April dengan agenda menaburkan bunga putih di sekitaran mural Glenn Fredly yang bertempat di M Bloc Space dan Panglima Polim atau Lapangan Basket YPK.

Untuk hari ini dimulai pada pukul 16.00 WIB akan ada penayangan video eksklusif, talkshow dan pertunjukan musik di M Bloc, Jakarta.

"Mari mengenang bersama sebagai bentuk penghargaan terhadap 1 tahun kepergian sang penuang musik, Glenn Fredly," ujar Mutia.

Glenn Fredly meninggal dunia pada Rabu 8 April 2020 di usia 44 tahun. Glenn meninggal karena meningitis atau penyakit radang selaput otak.


Baca juga: Setahun mengenang Glenn Fredly, ketahui gejala meningitis pada anak

Baca juga: Mengenang para musisi Indonesia yang berpulang di 2020

Baca juga: Mengenang Glenn Fredly lewat konser daring "Wave of Cinema"

Pewarta: Maria Cicilia
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2021