Jakarta (ANTARA News) - Ibu negara Ani Yudhoyono menghadiri "Festival Raya Lele Nusantara 2010" di Parkir Timur Senayan, Jakarta, Sabtu yang bertujuan meningkatkan citra ikan lele sebagai pangan bergizi.
Pada acara dimulai pukul 10.00 WIB itu, Ani Yudhoyono dijadwalkan santap siang dengan menu ikan lele bersama dengan para peserta.
Festival Raya Lele Nusantara dimaksudkan meningkatkan citra ikan lele dari ikan yang dibudidayakan dengan cara tidak benar menjadi ikan yang bersih, aman konsumsi, menyehatkan, mecerdaskan, dan menyejahterakan masyarakat.
Kegiatan tersebut terdiri atas temu bisnis yang akan mempertemukan pengusaha lele dari sisi hulu hingga hilir serta lomba masak aneka menu lele.
Festival juga memamerkan aneka produk olahan ikan lele mulai dari abon lele, kerupuk lele, rujak lele, hingga sop ikan lele.
Produksi nasional ikan lele pada 2008 mencapai 114.371 ton, dan pada 2009 meningkat hampir 75 persen menjadi sekitar 200 ribu ton. Kementerian Kelautan dan Perikanan menargetkan produksi ikan lele pada 2014 meningkat sebesar 450 persen menjadi 900 ribu ton.
Lele merupakan jenis ikan populer di masyarakat yang mempunyai pertumbuhan signifikan sekitar 32 persen per tahun selama periode 2005-2009. Namun konsumsi nasional ikan lele pada 2009 baru mencapai 30,17 kg per kapita per tahun, masih di bawah anjuran pola pangan harapan sebesar 31,40 kg per kapita per tahun.
Festival Raya Lele Nusantara juga bertujuan mendorong pembangunan industri ikan lele di Indonesia, khususnya dalam aspek pemasaran dan mendorong pengembangan konsumsi ikan lele di masyarakat.
Pada acara itu hadir menteri-menteri Kabinet Indonesia Bersatu II, antara lain Menteri Kelautan dan Perikanan Fadel Muhammad, Menteri Perdagangan Mari Elka Pangestu, Meneg BUMN Mustafa Abubakar, dan Menteri Pertanian Suswono.(D013/C004)
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2010