Padang (ANTARA News) - Forum Warga Kota (FWK) Padang, berencana akan melakukan aksi demo besar-besaran ke DPRD Padang, pada Kamis (17/6).

"Kita besok (Kamis) akan melakukan demo besar-besaran ke DPRD Padang," kata Ketua FWK Afrizal, di Padang, Rabu (16/6).

Menurutnya, aksi demo yang akan dilakukan pada Kamis (17/6) dimulai dari bundar Air Mancur berakhir di DPRD Padang.

"Aksi demo ini akan diikuti ribuan pedagang pasar raya yang tergabung dalam FWK Padang," katanya.

Dia menambahkan, aksi demo yang akan digelar besok belum teralisasinya tiga tuntutan dari FWK oleh pihak pemerintah kota (Pemko) Padang.

"Tiga tuntutan FWK pada Pemko Padang adalah Relokasi Pasar, Terminal dan Bantuan Gempa 2007," katanya.

FWK sudah lama bersabar dan ada batasnya, lanjut Afrizal namun walikota seperti tidak peduli terhadap aspirasi agar relokasi pasar segera dilakukan. "FWK juga meminta DPRD mengambil sikap tegas terhadap walikota jika tidak mau dilecehkan pimpinan kota Padang itu. Jika perlu DPRD mengunakan hak legislatif terhadap walikota," katanya.

Tempat terpisah, Wakapoltabes Padang, AKBP.Wisnu Handoko, di Padang, mengatakan pihak kepolisian telah menerima pemberitahuan dari pihak FWK Padang besok (Kamis).

"Dari surat pemberitahuan tersebut, akan diikuti sebanyak 2.500 orang pedagang yang tergabung dalam FWK," katanya.

Menurutnya, sehubungan adanya aksi demo yang dilakukan FWK di DPRD Padang, pihak kepolisian akan mengamankan para demonstran.

"Kita akan menurunkan anggota yang terdiri dari Satmapta, Intelkam, Sat.Lantas serta beberapa petugas lainny untuk mengamankan aksi demo tersebut," katanya.

Dia menambahkan, pengamanan aksi demo dari FWK tersebut juga dibantu dari Polsek Padang Timur.

"Kita melakukan pengaman ekstra ketat terhdap FWK, tidak menginginkan terjadi aksi anarkis yang dilakukan ketika melakukan aksi demo," katanya. (Ant/K004)

Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010