Tangerang (ANTARA News) - Aparat Dinas Pendidikan Pemerintah Kabupaten Tangerang, Banten, melakukan razia telepon selular terhadap siswa di daerah ini untuk mengantisipasi adanya gambar porno.

"Dari ratusan siswa pemilik ponsel yang dirazia, ternyata tidak ditemukan adanya gambar porno," kata Kepala Bidang Pendidikan Menengah dan Kejuruan Dinas Pendidikan Pemkab Tangerang Undang R. Wahyudin, Rabu.

Dia mengatakan, pada tahap pertama razia digelar di SMA Negeri Balaraja. Belasan siswa pemilik ponsel digeledah, namun tidak ditemukan adanya gambar tidak senonoh di telepon tersebut.

Upaya yang dilakukan aparat Dinas Pendidikan itu mendapatkan tanggapan positif dari orang tua siswa. Bahkan razia itu melibatkan majelis guru dan kepala sekolah ketika jam istirahat, sehingga tidak mengganggu proses belajar mengajar.

Razia itu juga melibatkan guru Bidang Konseling (BK) tiap sekolah agar mereka dapat memantau aktivitas siswa selama mengikuti pelajaran.

Razia itu akan dilakukan di beberapa sekolah terutama SMA Negeri di Kecamatan Cikupa, Kecamatan Curug, Kecamatan Kelapa Dua, Kecamatan Mauk dan Kecamatan Teluknaga serta Kecamatan Pasar Kemis secara bertahap.
(A047/B010)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2010