Solo (ANTARA News) - Dua korban tewas dalam tabrakan bus pariwisata Prima Transport dengan bus Rosalia di depan Pasar Kleco, Solo, Jawa Tengah, Selasa, kata Kepala Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Poltabes Surakata Kompol Juang Andika Bayu, di Solo.
Ia mengatakan, kecelakaan yang melibatkan bus pariwisata Prima dengan nomor polisi (nopol) N 7012 UK dan bus Rosalia nopol AD 1669 CA itu, diguna karena pengemudi bus mengantuk.
Korban tewas dalam kecelakaan pada pagi hari itu adalah Adi Abela (10) warga Wadung Pakis Aji Manang, Malang, dan Joko Irwanto (45) warga Ngablak, Malang. Keduanya penumpang bus pariwisata.
Sedangkan korban luka-luka jumlahnya puluhan orang, dan mereka sebagian dirawat di Rumah Sakit (RS) Kasih Ibu, dan sebagian lagi di RS Panti waluyo, serta RS Islam Yarsis, Solo.
Kasatlantas Poltabes Surakarta Kompol Juang Andika Bayu mengatakan pihaknya masih melakukan penyelidikan atas kejadian itu.
Sopir bus pariwisata Rojikin (40) warga Krajan RT 21/ RW 4 Nabab Pujon, Malang, dan sopir bus Rosalia Kusdar Hendry Wibowo (37) warga Jalan Kauman 26 RT 3/2 Sidorejo, Salatiga masih menjalani perawatan di RS Panti Waluyo Solo karena luka-lukanya,.
Namun, kata dia, pihaknya sudah dapat memastikan bahwa sopir bus pariwisata itu menjadi tersangka karena menjalankan busnya terlalu ke kanan hingga melewati as jalan, sehingga terjadi tabrakan.
Korban terluka yang dirawat di RS Islam Yarsis Solo yaitu Aris Wahyu (4) warga Jombang Wetan, Jatim, dan Hanung Hastanto (39) warga Randu Dongkal, Pemalang, Jawa Tengah.
Sedangkan di RS Kasih Ibu ada 15 korban, tetapi yang menjalani rawat inap tinggal empat orang.
Kemudian empat korban terluka yang masih dirawat di RS Kasih Ibu adalah Abdul Hamit (20) warga Wangi Wangir, Malang, Kotim Fauzi (27) Wadung RT 09/03 Pakis Aji Malang, Sayyid Muchin (22) warga wadung RT 13/04, Malang, dan Umar Said (39) warga Lampung Timur Labuhan, Lampung.
Korban terluka yang dirawat di RS Panti Waluyo 13 orang, tetapi yang perlu perawatan intensif dan menjalani rawat inap enam orang, sedangkan lainnya rawat jalan.
Keenam korban tersebut yakni Rojikin (sopir bus pariwisata), Kusdar Hendry Wibowo (sopir Rosalia), Lilis Suliah warga Wadung RT 9/4 Pakis Aji, Malang, Boniran warga Gidangan RT10/2 Gareng Takeran, Magetan, Suwandi warga wadung Pakis Aji Malang, Sakia Nabila warga BTN Fajar Kemis Blok G 2 Tangerang.(*)
(U.B018/R009)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010