"Belum ada kemungkinan dilakukan," kata Suharso usai bertemu Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto di kantor DPP Golkar, Jakarta, Selasa malam.
Disinggung terkait tiga partai itu merupakan partai lahir dari Orde Baru, Suharso menegaskan belum waktunya menjawab pertanyaan di luar konteks pertemuan bersama Airlangga Hartarto.
Baca juga: Suharso Monoarfa bertemu Airlangga di kantor DPP Golkar
Suharso mengatakan Partai PPP dan Golkar merupakan partai yang memiliki banyak kesamaan di antaranya sama-sama go publik, partai terbuka, bisa dimiliki siapa saja hingga partai berada di tengah.
"Kita membicarakan hal-hal ke depan, tentu ada tahapanannya, seperti yang kami nikmati makan malam saat ini," kata Suharso.
Suharso Monoarfa bersama rombongan tiba di Kantor DPP Golkar sekitar pukul 19.12 WIB. Selanjutnya Airlangga membawa rombongan PPP mereka menuju lantai tiga kantor DPP Golkar.
Baca juga: PPP: Pintu masuk terorisme adalah paham keagamaan intoleran
Pertemuan silaturahmi itu sekaligus jamuan makan malam berakhir sekitar pukul 21.00 WIB.
Selain sebagai ketua umum partai, mereka berdua juga menteri di Kabinet Indonesia Maju Presiden Joko Widodo.
Airlangga Hartarto saat ini sebagai Menteri Koordinasi Bidang Perekonomian. Sementara Suharso Monoarfa merupakan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas.
Baca juga: Terpilih aklamasi, Ade Yasin kembali jabat Ketua DPW PPP Jabar
Pewarta: Fauzi
Editor: Joko Susilo
Copyright © ANTARA 2021