Palangka Raya (ANTARA) - Komisi IV DPR RI melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Kalimantan Tengah yakni Kabupaten Kapuas untuk meninjau langsung pengembangan food estate di wilayah Kecamatan Dadahup.
Wakil Ketua Komisi IV DPR RI Anggia Erma Rini, Jumat, mengatakan, kedatangan pihaknya bertujuan untuk melihat sejauh mana keberhasilan program food estate di Kalteng yang merupakan proyek strategis nasional.
"Harapan kami agar program ini tidak hanya meningkatkan produksi beras, tetapi juga bisa menyejahterakan masyarakat," katanya.
Hingga pada akhirnya pelaksanaan program ini bisa menjadi model percontohan untuk kawasan pengembangan lumbung pangan nasional.
Baca juga: Luhut panen perdana kentang di "food estate" Humbang Hasundutan
Untuk itu melalui kunker yang pihaknya lakukan tersebut, pihaknya ingin melihat langsung perkembangan di lapangan dan tidak hanya mendengar saja.
Dalam kegiatan tersebut pihaknya juga sekaligus menyerap aspirasi masyarakat dan petani yang ada di wilayah setempat.
Sementara itu Sekda Kalteng Fahrizal Fitri mengatakan, pihaknya berharap ada dukungan untuk keberhasilan program tersebut melalui kunjungan kerja yang dilakukan Komisi IV DPR RI.
"Kami berharap para anggota Komisi IV ini yang membidangi pertanian betul-betul bisa mengawal program ini," terangnya.
Baca juga: Kementan tingkatkan intensifikasi pertanian di lahan Food Estate
Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan (TPHP) Kalteng Sunarti memaparkan, food estate di wilayah Dadahup sudah hampir terlaksana menyeluruh, terkecuali Desa A5.
"Food estate di Dadahup ini ada sebanyak 2.000 hektare. Di A5 seluas 1.000 hektare dan lainnya di Desa A2, B1 dan C sudah mulai panen," terangnya.
Menurutnya masyarakat pun menunjukkan antusiasme yang luar biasa dengan adanya program tersebut. Untuk itu dalam kesempatan tersebut Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pertanian Kapuas Aswan mengharapkan program tersebut memberikan dampak baik kepada masyarakat dan petani.
Adapun kedatangan Wakil Ketua Komisi IV DPR RI Anggia Erma Rini bersama dengan sejumlah anggota lainnya, serta perwakilan dari instansi terkait.
Pewarta: Kasriadi/Muhammad Arif Hidayat
Editor: Budi Suyanto
Copyright © ANTARA 2021