Tokyo (ANTARA) - Saham Tokyo ditutup melemah Senin karena saham-saham terkait otomotif melemah menyusul pernyataan Renesas Electronics Corp yang memperingatkan bahwa kebakaran di salah satu pabriknya dapat berkontribusi terhadap penurunan pasokan semikonduktor dan gangguan rantai pasok global yang sedang berlangsung.

Indeks Nikkei 225 turun 617,90 poin, atau 2,07 persen, dari Jumat menjadi ditutup pada 29.174,15.

Indeks Topix yang lebih luas atas semua saham di papan utama Bursa Efek Tokyo, sementara itu, kehilangan 22,03 poin, atau 1,09 persen, menjadi berakhir pada 1.990,18.

Saham-saham peralatan transportasi, asuransi, dan yang terkait dengan mesin termasuk yang paling menurun pada akhir perdagangan.

Baca juga: Saham Australia ditutup untung, Indeks ASX 200 naik 0,66 persen

Baca juga: IHSG awal pekan terkoreksi, terseret sentimen negatif global

Penerjemah: Biqwanto Situmorang
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2021