Bandarlampung (ANTARA) - Dinas Kesehatan Provinsi Lampung mencatat masih terjadi penambahan kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Lampung sebanyak 54 orang.
"Penambahan 54 kasus terkonfirmasi positif COVID-19 tersebut berasal dari delapan kabupaten dan kota di Provinsi Lampung," ujar Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung Reihana melalui keterangan tertulis di Bandarlampung, Sabtu.
Ia mengatakan penambahan kasus tersebut telah menambah jumlah kasus dari 13.465 kasus menjadi 13.519 orang.
Mereka berasal dari Kota Bandarlampung 14 orang, dari Kabupaten Lampung Selatan, Lampung Timur dan Kota Metro masing-masing 3 orang.
Baca juga: Ketua Satgas serahkan bantuan penanganan COVID-19 di Lampung
Baca juga: Ketua Satgas COVID-19 soroti tingginya angka kematian di Lampung
Di Kabupaten Tulang Bawang 8 orang yang terkonfirmasi positif COVID-19, di Kabupaten Pesawaran satu, Lampung Barat 15, dan di Kabupaten Lampung Tengah tujuh.
"Dari 54 kasus, diketahui sebanyak 40 orang dalam kategori bergejala, dan 13 kasus tidak bergejala," ujarnya.
Menurutnya, selain kasus terkonfirmasi positif COVID-19 ada 43 kasus suspek, kontak erat 55 orang, pelaku perjalanan 212 orang, dan 9 kasus meninggal dunia.
"Masyarakat diharapkan terus menerapkan protokol kesehatan ketat untuk membantu menekan kasus COVID-19," katanya lagi.*
Baca juga: Doni Monardo apresiasi antusiasme tinggi warga Lampung akan vaksinasi
Baca juga: Dinkes catat pasien sembuh dari COVID-19 di Lampung tambah 63
Pewarta: Ruth Intan Sozometa Kanafi
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2021