Sistemnya terintegrasi penuh dengan BKNTangerang (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang meraih Badan Kepegawaian Negara (BKN) Award 2020 sebagai pemerintah daerah pemilik manajemen aparatur sipil negara (ASN) sangat baik.
Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah di Tangerang, Selasa menyampaikan prestasi bidang kepegawaian itu, tak lepas dari peran Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) dan BKN dalam memberikan pendampingan.
"Dalam membangun sistem kepegawaian yang baik bagi ASN Pemkot Tangerang. Ini mendukung kinerja birokrat yang akuntabel dan berintegritas," ujarnya.
Wali Kota Arief didampingi Sekretaris Daerah H. Herman Suwarman menerima langsung penghargaan dalam acara Penyerahan BKN Award dan Penghargaan Meritokrasi Sistem Merit serta Penandatanganan MoU Pendidikan dan Pelatihan E-Learning tentang manajemen PNS di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang.
Baca juga: Pemkot Tangerang raih penghargaan Kemendagri Kota Terinovatif
Wali Kota menambahkan BKN Award ini menjadi motivasi untuk mengelola ASN yang merupakan aset terbesar pemerintah kota Pemkot agar dapat terus memberikan pelayanan cepat dan tepat kepada masyarakat.
"Untuk itu, kami juga bekerjasama dengan dua universitas untuk memberikan pembelajaran dan pelatihan melalui metode 'e-learning'," kata Wali Kota Arief.
Sementara itu Sekretaris Utama BKN Imas Sukmariah mengungkapkan Pemkot Tangerang layak menerima BKN Award 2020 lantaran memiliki inovasi yang baik di bidang teknologi khususnya di bidang kepegawaian.
"Sistemnya terintegrasi penuh dengan BKN. Jadi, kalau ada mutasi di Tangerang, maka data di sistem BKN juga otomatis ter-'update'," katanya.
Baca juga: Pemkot tangerang raih apresiasi KPK terkait pencegahan korupsi
Imas juga menjelaskan dalam BKN Award terdapat lima kategori utama penilaian, di antaranya perencanaan kebutuhan, implementasi aplikasi sistem pelayanan kepegawaian, penilaian kompetensi, penilaian kinerja dan komitmen pengawasan.
"Pemkot memiliki nilai sangat baik dan konsisten meraih penghargaan sejak 2016," kata dia.
Pewarta: Achmad Irfan
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2021