Jakarta (ANTARA) - Ragam peristiwa di wilayah Jakarta terjadi pada Jumat (19/2) disiarkan ANTARA dan masih layak anda baca kembali untuk informasi akhir pekan ini.

1. Polisi temukan dua klip sabu 0,39 gram di lemari Jennifer Jill

Penyidik Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat menemukan barang bukti kepemilikan narkoba selebritas Jennifer Jill berupa dua klip narkotika jenis sabu seberat 0,39 gram di perumahan elit kawasan Ancol, Jakarta Utara.

"Barang bukti tersebut ditemukan saat penyidik menggeledah kamar istri pesinetron Ajun Perwira itu beberapa waktu lalu," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus di Mapolres Metro Jakarta Barat, Jumat.

Selengkapnya baca disini

2. 666 pelanggan dan dua gardu PLN terkena dampak banjir

Sedikitnya 666 pelanggan dan dua gardu milik Perusahaan Listrik Negara (PLN) di wilayah Jakarta dan sekitarnya terkena dampak pemadaman listrik imbas bencana banjir akibat luapan sungai maupun hujan deras, Jumat pagi.

"Dua gardu yang terkena dampak banjir masing-masing di Jalan Dermaga Baru, Klender, Jakarta Timur dan di Jalan Kalimalang," kata Humas PLN Disjaya Dita Artsana, saat dikonfirmasi ANTARA di Jakarta, Jumat.

Selengkapnya baca disini

3. Korban banjir Cipinang Melayu jalani tes cepat antigen di pengungsian

Petugas gabungan dari unsur TNI, Polri dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) menggelar tes cepat antigen kepada puluhan korban banjir di pengungsian Cipinang Melayu, Jakarta Timur, Jumat siang.

"Di sini kita melakukan pelayanan protokol kesehatan untuk menghindari klaster baru COVID-19 di tempat pengungsian. Dari tim kedokteran Polri dan pemerintah melakukan tes cepat antigen agar tidak jadi klaster baru," kata Kapolrestro Jakarta Timur Kombes Pol Erwin Kurniawan saat meninjau lokasi pengungsian di Aula Gedung Universitas Borobudur Jakarta.

Selengkapnya baca disini

4. Polda Metro kembali tangkap satu tersangka kasus tanah Dino Pati

Polda Metro Jaya kembali menangkap satu lagi tersangka kasus mafia tanah terhadap rumah milik ibunda Dino Patti Djalal yakni Fredi Kusnadi (FK) setelah ditemukan bukti keterlibatan bersangkutan dalam kasus tersebut.

"Khusus terkait dengan saudara FK, tadi pagi tim penyidik telah melakukan penangkapan di Kemayoran," kata Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran di Mapolda Metro Jaya, Jumat.

Selengkapnya baca disini

5. Dinkes: 4.500 warga lanjut usia siap ikuti vaksinasi di Jakarta Utara

Kepala Suku Dinas Kesehatan Jakarta Utara Yudi Dimyati menyatakan sebanyak 4.500 warga lanjut usia (lansia) siap mengikuti vaksinasi COVID-19 di Jakarta Utara.

"Pencanangan vaksinasi untuk lansia di Jakarta Utara dilakukan di dua rumah sakit yakni yakni Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tugu Koja dan RSUD Tanjung Priok pada Sabtu (20/2) dan Minggu (21/2)," kata Yudi kepada Antara di Jakarta, Jumat.

Selengkapnya baca disini


Baca juga: Ratusan warga Jakarta Timur terkena dampak genangan air hujan
Baca juga: Polda Metro tetapkan 15 tersangka terkait kasus tanah Dino Patti
Baca juga: Pemerintah distribusikan 7 juta dosis vaksin COVID-19 untuk lansia

Pewarta: Fauzi
Editor: Faisal Yunianto
Copyright © ANTARA 2021