Sydney (ANTARA) - Pasar saham Australia pada Selasa, melanjutkan kenaikan selama dua hari berturut-turut dan berakhir di level tertinggi baru 11 bulan.
Pada penutupan pasar hari ini, indeks acuan S&P/ASX 200 naik 48,40 poin atau 0,70 persen menjadi 6.917,30 poin. Sementara indeks All Ordinaries yang lebih luas naik 39,60 poin atau 0,55 persen menjadi 7.189,30.
"Pasar Aussie naik untuk hari kedua berturut-turut pada hari Selasa dengan ASX 200 terangkat 48 poin atau 0,7 persen menjadi 6.917 dan mencapai tertinggi baru 11 bulan pada penutupan," kata analis pasar Commsec James Tao.
Tujuh dari 11 sektor mengalami kenaikan, dipimpin oleh sektor energi dan industri yang masing-masing melonjak 2,10 persen dan 1,92 persen, sementara sektor barang konsumsi yang bukan bahan pokok dan utilitas memimpin penurunan.
Salah satu kinerja yang menonjol pada hari itu adalah dari raksasa pertambangan BHP, yang mengesankan investor dengan rekor dividen interim yang tinggi sebesar 1,01 dolar AS per saham karena perusahaan mencatat pertumbuhan dua digit pendapatan dan laba dari produksi bijih besi.
Di sektor keuangan, saham bank-bank besar Australia sebagian besar lebih tinggi dengan ANZ naik 0,99 persen, National Australia Bank naik 1,07 persen dan Westpac Bank naik 0,49 persen, namun Commonwealth Bank turun 0,46 persen.
Saham pertambangan bervariasi dengan Rio Tinto naik 2,97 persen, BHP naik 2,73 persen dan Fortescue Metals turun 2,99 persen, penambang emas Newcrest turun 1,42 persen.
Produsen minyak dan gas negara itu melonjak dengan saham Oil Search naik 1,67 persen, Santos 1,74 persen, dan Woodside Petroleum 2,34 persen.
Supermarket terbesar Australia anjlok dengan saham Coles turun 0,38 persen, dan Woolworths turun 0,02 persen.
Sementara itu, saham raksasa telekomunikasi Telstra tetap tidak berubah (0,00 persen), maskapai nasional Qantas melonjak 2,62 persen dan perusahaan biomedis CSL menguat 2,01 persen.
Baca juga: Saham Aussie dekati tertinggi setahun terangkat dividen BHP, laba kuat
Baca juga: Pasar saham Australia bangkit, Indeks ASX 200 naik 0,91 persen
Baca juga: Saham Australia dibuka menguat terangkat laba perusahaan positif
Penerjemah: Biqwanto Situmorang
Editor: Faisal Yunianto
Copyright © ANTARA 2021