Jakarta (ANTARA) - Naomi Osaka yang lolos ke babak ketiga setelah mengalahkan Caroline Garcia 6-2, 6-3 mengutarakan rasa senangnya dan berterima kasih kepada segelintir penonton yang menonton pertandingannya di Rod Laver Arena, Melbourne, Rabu.
Unggulan ketiga Osaka menilai kehadiran penonton meski dibatasi karena protokol kesehatan yang ketat di negara bagian itu sehingga jalan pertandingan menjadi lebih "hidup".
"Terima kasih sudah keluar (rumah), ini sangat berarti bagi kami," kata Osaka sebagaimana dilansir Reuters.
Panitia pelaksana membatasi kunjungan penonton dalam jumlah kecil setelah muncul kasus infeksi corona dalam skala kecil yang berkaitan dengan sebuah hotel dekat bandara Melbourne.
Baca juga: Cedera kaki pengaruhi kekalahan Venus pada babak kedua
Pada pertandingan babak kedua, petenis asal Jepang itu melepaskan enam ace ke arah lawannya pada set pertama dan empat ace lainnya pada set kedua. Garcia tak mampu mengumpulkan satu break point pun dalam turnamen ini.
Juara Grand Slam awal musim edisi 2019 itu mengaku memulai pertandingan dengan waspada atas mantan peringkat empat dunia yang kini menempati peringkat 43.
"Saya harus tetap fokus sepanjang pertandingan. Dia petenis yang cerdik dan Anda tidak pernah tahu apa yang akan dia lakukan. Semua tergantung dari persiapan diriku," pungkasnya.
Baca juga: Djokovic habiskan 3,5 jam untuk lalui babak kedua Australian Open
Pewarta: Roy Rosa Bachtiar
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2021