Ini merupakan langkah yang baik bagi perusahaan karena melalui kolaborasi ini, tentunya daya saing perusahaan akan semakin kuat
Jakarta (ANTARA) - PT Waskita Beton Precast Tbk menandatangani nota kesepahaman (MoU) dengan perusahaan asal Jepang, TOA Corporation sebagai bagian upaya untuk menjangkau pasar eksternal.
"Ini merupakan langkah yang baik bagi perusahaan karena melalui kolaborasi ini, tentunya daya saing perusahaan akan semakin kuat khususnya dalam menangkap proyek-proyek eksternal di bidang keairan," ujar Direktur Utama PT Waskita Beton Precast Tbk, Moch Cholis Prihanto dalam keterangan resmi di Jakarta, Selasa.
Ia menyampaikan bahwa MoU itu ditujukan untuk mengadakan Kerja Sama Operasi (KSO/JO) proyek-proyek konstruksi khususnya dalam bidang keairan, saluran air limbah, pengerukan, reklamasi, pelabuhan dan bangunan garis pantai.
"Dalam hal ini Waskita Beton Precast dan TOA berbagi pengetahuan dan teknologi dalam jasa konstruksi," katanya.
Kerja sama itu, lanjut dia, juga akan memberikan dukungan dalam memasarkan produk Waskita Beton Precast kepada cakupan pelanggan yang lebih luas.
Melalui penandatanganan itu, Cholis optimistis mendapatkan proyek-proyek eksternal yang telah ditargetkan perseroan.
Pada tahun 2021 ini, ia menyampaikan perusahaan menargetkan nilai kontrak baru sebesar Rp7,88 triliun dengan persentase proyek internal 21 persen dan eksternal 79 persen.
"Proyek-proyek tersebut berasal dari swasta, BUMN, serta proyek pemerintah," katanya.
Baca juga: Waskita Beton Precast siap transformasi hadapi era digital
Baca juga: Waskita Precast terus berinovasi bidik pasar rumah tapak modern
Baca juga: Waskita Beton Precast peroleh sertifikasi antipenyuapan
Pewarta: Zubi Mahrofi
Editor: Faisal Yunianto
Copyright © ANTARA 2021