Hong Kong (Antara/Business Wire) - Sangfor Technologies mengumumkan versi terbaru dari Sangfor HCI & SCP (Sangfor Cloud Platform), yaitu versi 6.2.0, dengan kemampuan Platform as a Service (PaaS).
Platform as a Service (PaaS) dari Sangfor dapat membantu pelanggan dalam mengatur, mengembangkan, dan menjalankan aplikasi tanpa menciptakan atau mengurus infrastruktur yang lebih tradisional dan kompleks. PaaS menyediakan alat yang dirancang secara unik untuk menguji, mengembangkan, dan menghosting aplikasi dengan lebih mudah dan cepat. Fungsi ini memberikan kemampuan administrator kepada perusahaan untuk lebih fokus pada pengembangan, bukan pada infrastruktur dasar yang kompleks. PaaS juga memberikan kemampuan kepada administrator untuk mengelola keamanan, sistem operasi, perangkat lunak server dan backups serta fungsi yang diperlukan dalam lingkungan kerja secara kolaboratif, baik secara langsung maupun secara remote (jarak jauh).
Teknologi kontainer dan Kubernetes baru-baru ini menjadikan Platform as a Service sebagai elemen penting dalam setiap struktur jaringan organisasi. Dengan menyederhanakan PaaS dan Sangfor HCI, Sangfor telah menciptakan platform terpadu untuk aplikasi berbasis container cloud-native maupun berbasis VM tradisional. Sangfor PaaS dapat dengan mudah digunakan, dan dengan KubeManagers’ intuitive GUI, memungkinkan developer untuk lebih mudah mengelola ratusan pod, sementara operator dapat mengurus manajemen VM dengan SCP.
Beberapa fungsi superior yang disediakan oleh PaaS Sangfor dan HCI untuk pelanggan meliputi:
• Manajemen Multi-Cluster Secara Asli
• Pemantauan & Logging secara Built-in
• Registry Gambar yang Terintegrasi
• Store atau Pusat Aplikasi
• Integrasi CSI dengan aSAN
• Enkripsi & Penghapusan Disk
• Volume Virtual Penyimpanan Berbasis Disk
• Multiplexing Jaringan
• Pengujian DR
• Prediksi untuk Kapasitas Penyimpanan
"Kami mengetahui bahwa kebanyakan bisnis telah mengandalkan cloud agar operasi mereka lebih sederhana, cepat, dan terukur," ucap VP dari Sangfor Technologies International Market, Jason Yuan. " Solusi Platform as a Service kami dapat diciptakan karena adanya bantuan pelanggan dan mitra kami, yang telah berbagi kebutuhan serta IT impian mereka bersama kami – maka terciptalah Sangfor HCI dengan PaaS! Hal ini merupakan misi kami untuk menawarkan yang terbaik dan tercanggih dalam dunia IT, serta menjadikannya lebih baik, lebih cepat, dan lebih aman.”
Mengapa Memilih Sangfor?
Sangfor Technologies merupakan vendor terkemuka secara global dengan basis APAC untuk solusi IT infrastruktur yang berspesialisasi dalam Keamanan Jaringan serta Komputasi Cloud. Kunjungi kami di www.sangfor.com untuk mempelajari lebih lanjut mengenai Solusi dari Sangfor, dan Sangfor akan membuat IT Anda lebih sederhana, lebih aman, dan berguna.
Banyak dari mereka yang membiarkan keadaan pada tahun 2020 menentukan keseluruhan tahun mereka, tetapi Sangfor menggunakan tahun 2020 untuk membangun dan memperbarui cloud serta penawaran layanan keamanan mereka yang sudah cukup dikenal, termasuk solusi Platform as a Service dari Sangfor.
Baca versi aslinya di businesswire.com: https://www.businesswire.com/news/home/20210201005304/en/
Kontak Media:
Tanya Quan
+8675586560605
Sumber: Sangfor Technologies
Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.
Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2021