Jakarta (ANTARA) - Solois wanita Maizura merilis lagu baru berjudul "Aku Takut" yang menceritakan tentang sebuah hubungan yang tidak berjalan seperti apa yang diinginkan.
Maizura melalui lagu ini ingin menyampaikan bahwa banyak faktor yang menjadi penyebab hubungan yang tak berjalan mulus, salah satunya toxic relationship.
“Semoga lagu ini bisa mewakili perasaan kalian yang sedang atau pernah merasa gundah dalam suatu hubungan. Lagu ini sebagai pengingat kalau aku pun pernah berada dalam masa-masa sulit," kata Maizura dalam keterangan resminya, Senin.
"Dengan lagu ini aku mewakili perasaan kalau kalian enggak sendiri. Dari semua rasa takut yang ada, kitalah yang paling tahu keputusan terbaik untuk diri kita, yang penting kebahagiaan kita yang utama,” lanjutnya.
Maizura mengatakan lagu ini digarap pertama kali pada awal Januari 2020 dengan beberapa kali revisi lirik dan aransemen musik hingga akhirnya masuk proses rekaman pada bulan November.
Dia juga mengajak Ayu Poernamasari sebagai vocal director, serta Dimas Wibisana dan Andre Dinuth sebagai produser. Sementara Dimas Wibisana dan Bianca Nelwan bertindak sebagai komposer.
"Aku Takut" dari Maizura sudah dapat didengarkan melalui berbagai layanan musik digital. Untuk video musik resmi dapat disaksikan di platform Vidio dan YouTube Musica Studios. Untuk video karaoke dapat dinikmati bersama di channel YouTube Musica Karaoke.
Baca juga: Cerita Maizura merantau ke Jakarta demi gapai mimpi
Baca juga: "Candu Asmara" bernuansa EDM, napas baru dari JFlow dan Maizura
Baca juga: Arbani Yasiz nobar "Ada Dewa di Sisiku" episode akhir
Pewarta: Yogi Rachman
Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2021