Hal iti dia ungkapkan dalam laman YouTube pribadinya pada Kamis ini. Single perdana ini Mark beri judul "One in a Million" bekerja sama dengan musisi Amerika sekaligus produser EDM, Sanjoy.
Baca juga: Youngjae GOT7 resmi bergabung di Sublime Artist Agency
Berbarengan dengan pengumuman rilis ini, Mark juga merayakan jumlah pelanggan alias subscriber di YouTube yang sudah mencapai 1,06 juta. Melalui sebuah video berdurasi 1:08 menit, tampak dia mengekspresikan kebahagiaannya. Hingga Kamis siang ini, video pertama Mark sudah dilihat sekitar 361.000 kali.
"Kami mencapai 1 juta pelanggan tanpa video apa pun !! Terima kasih banyak atas cinta dan dukungannya. Aku akan segera mengunggah video jadi pantau terus ya. Aku sayang kalian semua!," kata Mark dalam keterangan video pertamanya itu.
Sebelumnya, Mark pernah mengatakan akan kembali ke Amerika Serikat untuk fokus pada karir solonya, termasuk mengelola laman YouTube pribadinya.
Baca juga: Team Wang sebut Jackson tidak dalam diskusi kontrak eksklusif Sublime
Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2021