Manado (ANTARA) - Sebanyak 375 siswa Pendidikan Kejuruan Tamtama Infanteri (Dikjurtaif) Abit Dikmata PK TNI AD Gel I TA 2020 melaksanakan upacara penutupan latihan "Yuddha Wastu Pramuka" sekaligus tradisi pembaretan yang dipimpin Danrindam XIII/Merdeka Kolonel Inf Samuel Jefferson Aling, di daerah latihan Depo Pendidikan Latihan Tempur (Dodiklatpur) Rindam XIII/Merdeka, Rabu.

Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) XIII/Merdeka Kolonel Kav M. Jaelani, di Manado, Rabu, mengatakan bahwa pendidikan ini merupakan pendidikan lanjutan setelah para para siswa menyelesaikan pendidikan tahap pertama.

Dalam pendidikan kejuruan infanteri tersebut para siswa dibekali dengan pengetahuan tempur darat yang diandalkan oleh para prajurit infanteri dan nantinya mereka akan dipersiapkan sebagai prajurit infanteri yang siap serta dapat diandalkan di medan pertempuran.

Baca juga: Bantu korban banjir Manado, Kodam Xlll/Merdeka buka dapur umum

Baca juga: Panglima Kodam XIII/Merdeka tutup pendidikan tamtama secara virtual


"Pendidikan kejuruan infanteri merupakan pendidikan lanjutan setelah para siswa menempuh pendidikan tahap pertama," katanya.

Ia menambahkan mereka menempuh kejuruan Infanteri agar dipersiapkan untuk menjadi prajurit yang handal dalam pertempuran darat.
Nantinya para siswa Dikjurtaif ini akan mengikuti upacara penutupan pendidikan tahap 2 dan selanjutnya mereka siap untuk digunakan ke dalam kedinasan TNI AD.

"Setelah ditutup dalam pendidikan tahap ke 2 mereka akan siap berdinas di satuan-satuan TNI Angkatan Darat,"katanya.

Upacara tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat Rindam XIII/Merdeka diantaranya para Kabag Rindam XIII/Merdeka, Para Kasi Rindam XIII/Merdeka dan para Kadep Rindam XIII/Merdeka.*

Baca juga: Pangdam XIII/Merdeka dampingi kepala BAIS kunjungi Pulau Miangas

Baca juga: Kodam XIII/Merdeka dirikan dapur umum bantu korban banjir Gorontalo

Pewarta: Jorie MR Darondo
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2021