Madrid (ANTARA) - Saham-saham Spanyol berakhir turun tajam pada perdagangan Jumat (15/1/2021), menyusul aksi ambil untung dari kenaikan dua hari berturut-turut.
Indeks acuan IBEX 35 di Bursa Efek Madrid anjlok 1,69 persen atau 141,70 poin, menjadi menetap di 8.230,70 poin.
Indeks IBEX 35 di Bursa Efek Madrid terangkat 0,14 persen atau 11,30 poin menjadi 8.372,40 poin pada Kamis (14/1/2021), setelah menguat 0,18 persen atau 15,20 poin menjadi 8.361,10 poin pada Rabu (13/1/2021), dan melemah 0,14 persen atau 11,60 poin menjadi 8.345,90 poin pada Selasa (12/1/2021).
Dari 35 saham perusahaan-perusahaan besar pilihan yang tergabung dalam komponen indeks IBEX 35, hanya dua saham yang berhasil meraih keuntungan, sementara 33 saham lainnya menderita kerugian.
Banco de Sabedell SA, perusahaan jasa keuangan dan perbankan Spanyol, mengalami kerugian paling besar (top loser) di antara saham-saham unggulan atau blue chips, dengan nilai sahamnya terpuruk 5,43 persen.
Diikuti oleh saham perusahaan jasa keuangan dan perbankan Spanyol lainnya, CaixaBank SA yang anjlok 4,80 persen, serta perusahaan perancang dan produsen peralatan energi terbarukanSiemens Gamesa Renewable Energy SA jatuh 4,41 persen.
Sementara itu, dua saham unggulan yang mencatat keuntungan adalah perusahaan perhotelan multinasional Spanyol Melia Hotels Internasional SA yang terangkat 0,26 persen, dan perusahaan produsen farmasi dan kimia multinasional Spanyol Grifols SA menguat 0,15 persen.
Baca juga: Saham Spanyol kembali menguat, indeks IBEX 35 terangkat 0,14 persen
Baca juga: Saham Spanyol "rebound" dengan indeks IBEX 35 bangkit 0,18 persen
Baca juga: Saham Spanyol turun lagi, indeks IBEX 35 berkurang 0,14 persen
Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Faisal Yunianto
Copyright © ANTARA 2021