Kupang (ANTARA) - Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Nusa Tenggara Timur, dr.Meserasi Ataupah mengatakan pasien COVID-19 yang sembuh dari paparan virus Corona bertambah 61 orang sehingga secara akumulatif menjadi 1.566 orang.

"Hari ini ada 61 orang pasien terkonfirmasi positif COVID-19 yang sembuh," kata Meserasi Ataupah ketika dihubungi di Kupang, Minggu.

Ia menyebutkan 61 orang pasien COVID-19 yang dinyatakan sembuh dari COVID-19 tersebar di empat kabupaten/kota.

Baca juga: Pasien COVID-19 sembuh di Kota Kupang mencapai 453 orang

Meserasi Ataupah merincikan pasien yang sembuh dari COVID-19 di Kabupaten Sumba Timur sebanyak satu orang, Kabupaten Manggarai 15 orang dan Lembata ada 15 orang.

Menurut Meserasi Ataupah ada penambahan 30 orang pasien COVID-19 yang sembuh di Kota Kupang.

"Semua pasien COVID-19 yang sudah sembuh itu sudah bisa melakukan aktivitas namun tetap menerapkan protokol kesehatan dalam pencegahan penyebaran COVID-19 seperti selalu menggunakan masker," kata Meserasi Ataupah.

Selain itu Meserasi menambahkan terjadi penambahan pasien terkonfirmasi positif COVID-19 sebanyak lima orang berasal dari Kabupaten Manggarai Barat empat orang dari kluster transmisi lokal.

Sementara itu terjadi penambahan satu pasien terkonfirmasi positif COVID-19 di Kabupaten Lembata.

"Jumlah pasien terkonfirmasi positif COVID-19 di NTT hingga Minggu (10/1/2021) mencapai 2.618 orang," tegas Meserasi Ataupah. ***3***

Baca juga: Sembuh dari COVID-19 Kabupaten PPU tambah 13 orang
Baca juga: Positif COVID-19 bertambah 9.640, sembuh bertambah 7.513


 

Pewarta: Benediktus Sridin Sulu Jahang
Editor: Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2021