Jakarta (ANTARA) - Beragam peristiwa di wilayah Jakarta terjadi pada Senin (28/12), mulai dari hoaks Senayan jadi tempat isolasi COVID-19, peresmian Lapangan Latih JIS, penanganan perkara kecelakaan Pasar Minggu, hingga rencana "rem darurat" di Jakarta

Berikut rangkuman berita metropolitan yang disajikan oleh LKBN ANTARA.

1. Istora Senayan jadi tempat isolasi pasien COVID-19? Ini faktanya

Sebuah video menampilkan lapangan olahraga dalam ruang yang diklaim sebagai Istora Senayan, Jakarta, riuh beredar di media sosial Twitter, pada Senin (28/12).

Selengkapnya bisa dibaca di sini

2. Burung Kaki Bayam dimanfaatkan untuk perawatan Lapangan Latih JIS

PT Jakarta Propertindo (Jakpro) memanfaatkan Burung Kaki Bayam (Himantopus Leuchocepalus) untuk merawat rumput alami yang ditanam di Lapangan Latih Jakarta International Stadium (JIS) agar bebas dari penggunaan pestisida.

Berita selengkapnya bisa dibaca di sini

3. Polisi segera periksa tersangka kecelakaan Pasar Minggu

Polres Metro Jakarta Selatan menjadwalkan pemeriksaan terhadap tersangka kecelakaan lalu lintas di Pasar Minggu, berinisial H untuk dimintai keterangan sebagai saksi korban.

Berita selengkapnya bisa dibaca di sini

4. Wagub DKI sebut kebijakan rem darurat mungkin dilakukan kembali

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyebutkan kebijakan rem darurat sangat mungkin diterapkan lagi di Ibu Kota Jakarta jika kembali terjadi lonjakan kasus positif COVID-19.

Berita selengkapnya bisa dibaca di sini

5. Polda Metro Jaya akan sekat akses Jakarta pada malam Tahun Baru

Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya akan melakukan penyekatan di rute yang menjadi akses masuk Jakarta pada malam Tahun Baru untuk mencegah terjadinya kerumunan massa di Ibu Kota.

Berita selengkapnya bisa dibaca di sini

Pewarta: Andi Firdaus
Editor: Edy Sujatmiko
Copyright © ANTARA 2020