Gol tunggal yang dicetak Luis Suarez, sukses menghentikan tren buruk Granada yang gagal memetik kemenangan dalam lima pertandingan sebelumnya.
Sebaliknya, hasil itu memperburuk tren nirmenang Elche yang kini berlangsung enam laga beruntun, demikian catatan laman resmi Liga Spanyol.
Baca juga: Sociedad kembali ke puncak walau hanya imbang lawan Eibar
Tim tamu memecahkan kebuntuan tiga menit jelang turun minum ketika Darwin Machis mengirimkan umpan yang mampu diselesaikan dengan baik oleh Suarez untuk menaklukkan kiper Edgar Badia.
Sejak itu Elche terus mendominasi pertandingan tapi tak mampu menciptakan peluang berarti hingga bubaran pertandingan.
Skor 1-0 bagi Granada bertahan hingga bubaran dan tim besutan Diego Martinez itu kembali mengamankan posisi ketujuh klasemen dengan koleksi 17 poin, setelah sempat disalip Real Betis (16).
Dalam pertandingan lebih awal, Betis berhasil mengimbangi tamunya Villarreal dengan skor 1-1 di Benito Villamarin.
Baca juga: Huesca akhirnya raih kemenangan perdana musim ini
Lima menit setelah pertandingan berjalan, Betis tertinggal ketika Pau Torres melesakkan tandukan jarak dekat menyambut umpan silang Dani Parejo.
Kerja keras Betis membuahkan hasil enam menit memasuki babak kedua ketika Aitor Ruibal mencetak gol dari luar kotak penalti.
Skor imbang 1-1 bertahan hingga bubaran, memaksa Villarreal tertahan di peringkat keempat klasemen dengan koleksi 22 poin setelah disalip Real Madrid (23) sehari sebelumnya.
Baca juga: Sevilla perburuk tren nirmenang Getafe jadi tujuh laga beruntun
Baca juga: Valladolid paksa Osasuna telan tiga kekalahan beruntun
Pewarta: Gilang Galiartha
Editor: Aditya Eko Sigit Wicaksono
Copyright © ANTARA 2020