Jakarta (ANTARA) - Borussia Dortmund pada Minggu mengumumkan secara resmi pemecatan Lucien Favre dari kursi manajer klub Liga Jerman tersebut.

Pemecatan itu diumumkan hanya sehari setelah Dortmund menelan kekalahan telak 1-5 dari tamunya, VfB Stuttgart, dalam rangkaian laga pekan ke-11 Liga Jerman.

"Kami berterima kasih banyak atas kerja keras Lucien Favre dalam dua setengah tahun terakhir, di mana ia membawa tim ini dua kali menjadi runner-up Liga Jerman," kata CEO Dortmund, Hans-Joachim Watzke, dalam laman resmi klub.

Baca juga: Silas kembali ukir dua gol saat Stuttgart taklukkan Dortmund

Selain Favre, asisten pelatih bawaannya Manfred Stefes juga turut dipecat dalam keputusan Dortmund tersebut.

"Ini langkah yang sulit. Namun, kami sepakat bahwa target musim ini bakal terdampak hasil-hasil negatif belakangan sehingga harus langkah ini harus ditempuh," kata Direktur Olahraga Dortmund Michael Zorc.

Asisten pelatih lainnya, Edin Terzic, dipercaya mengemban tugas sebagai pelatih kepala interim Dortmund hingga akhir musim.

Terzic akan didampingi Sebastian Geppert dan Otto Addo sebagai asistennya.Sejak mengambil alih posisi arsitek tim Dortmund dua tahun silam, Favre telah dua kali membawa klub tersebut finis di posisi kedua di Liga Jerman. Namun ia kerap dikritik karena tidak mampu membawa klub menjadi kandidat juara yang diperhitungkan secara serius.

Baca juga: Gol Reyna hindarkan Dortmund dari kekalahan di markas Frankfurt

Sejak mengambil alih posisi arsitek tim Dortmund dua tahun silam, Favre telah dua kali membawa klub tersebut finis di posisi kedua di Liga Jerman. Namun ia kerap dikritik karena tidak mampu membawa klub menjadi kandidat juara yang diperhitungkan secara serius.

Pria Swiss itu juga belakangan ini mendapat banyak kritik tajam karena buruknya penampilan tim. Dortmund hanya mampu mendulang satu poin dari tiga pertandingan terakhirnya.

Baca juga: Lewandowski selamatkan Bayern dari ancaman kekalahan di markas Union
Baca juga: Dwigol Werghorst perpanjang start tidak terkalahkan Wolfsburg

Pewarta: A Rauf Andar Adipati
Editor: Gilang Galiartha
Copyright © ANTARA 2020