Jakarta (ANTARA News) - Pengelola Taman Impian Ancol menghadirkan fasilitas terbaru di wahana Dunia Fantasi dan Atlantis Water Adventure yang dioperasikan mulai Juni 2010.
"Rencananya, Juni 2010 ini akan mulai kami operasikan," kata Kepala Departemen Corporate Plan PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk, JSP Nugroho Da Gomez, dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa.
Nugroho memaparkan, wahana terbaru di Dufan bernama "Hysteria", sedangkan wahana terbaru di Atlantis Water Adventure adalah "Kolam Apung".
Kedua fasilitas rekreasi itu sengaja dihadirkan karena Ancol terus berupaya mewujudkan imajinasi pengunjung sekaligus memanjakan pengunjung dengan fasilitas hiburan yang inovatif dan menarik.
Hysteria adalah wahana terbaru seperti merasakan terlontar ke angkasa bak astronot dan memacu adrenalin yang tidak kalah serunya dengan permainan yang telah ada seperti wahana Tornado, Halilintar, dan Kora-Kora.
"Permainan ini lebih dahsyat dan menarik dibanding permainan yang hampir mirip dan ada di kawaan rekreasi lain di Indonesia karena yang ada di Dufan ini selain lebih tinggi juga bisa mengangkut lebih banyak pengunjung sehingga bisa lebih meriah," katanya.
Sedangkan wahana "Kolam Apung" memungkinkan pengunjung yang tidak bisa berenang bisa bermain air sepuasnya tanpa takut tenggelam. (*)
M040/ AR09
Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010