Jakarta (ANTARA News) - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada penutupan sesi pertama perdagangan Selasa naik 8,660 poin atau 0,31 persen ke posisi 2.828,13.
Sementara indeks saham-saham unggulan (LQ 45) naik 2,658 poin ke posisi 545,509.
Analis Valbury Asia Futures, Nico Omer Jonckheere di Jakarta, Selasa mengatakan, bursa Eropa berakhir "mixed" dan indeks Dow Jones berbalik menguat (rebound) dari koreksi 184 poin dengan kenaikan tipis seiring membaiknya euro dari level terendahnya empat tahun terakhir.
"Fluktuasi euro menjadi satu-satunya faktor dominan yang mempengaruhi pergerakan Dow Jones semalam," katanya.
Ia mengatakan, upaya Menkeu zona euro yang berkumpul di Brussel, dengan tekanan yang kuat dari Jerman, untuk menindaklanjuti kesepakatan bersama menekan defisit sejauh ini memperoleh respon yang positif.
Sementara, pada penutupan sesi pagi, saham yang melemah mencapai 79 sedangkan yang menguat sebanyak 89 dan 83 tidak berubah. Volume perdagangan mencapai 1,520 miliar saham dari 54.428 transaksi dengan nilai Rp1,147 triliun.
Bursa di kawasan Asia saat IHSG tutup sesi siang diantaranya, indeks Hang Seng naik 70,65 poin (0,36 persen) ke posisi 19.785,85, Nikkei 225 melemah 24,88 atau 0,24 persen menjadi 10.210,88, dan Indeks Singapore Strait Time juga melemah 2,93 poin (0,11 persen) ke level 2.830,59.
(T.KR-ZMF/F004/S026)
Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010