Ketika pasar dibuka, indeks acuan Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo (TSE) terangkat 84,27 poin atau 0,32 persen, dari penutupan Jumat (27/11/2020), menjadi diperdagangkan di 26.728,98 poin.Tokyo (ANTARA) - Saham-saham Tokyo dibuka beragam pada perdagangan Senin pagi, saat pelaku pasar mengambil isyarat atas kenaikan Wall Street akhir pekan lalu dan kekhawatiran tentang kenaikan cepat acuan Nikkei baru-baru ini.
Ketika pasar dibuka, indeks acuan Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo (TSE) terangkat 84,27 poin atau 0,32 persen, dari penutupan Jumat (27/11/2020), menjadi diperdagangkan di 26.728,98 poin.
Baca juga: Bursa Tokyo ditutup naik terangkat saham real estat, teknologi tinggi
Sementara itu, indeks Topix yang lebih luas dari seluruh saham papan utama di pasar Tokyo kehilangan 4,54 poin atau 0,25 persen, menjadi diperdagangkan pada pada 1.781,98 poin.
Saham-saham yang terkait dengan informasi dan komunikasi adalah yang meningkat paling banyak pada menit-menit pembukaan setelah bel perdagangan pagi, sementara masalah real estat dan pertambangan memimpin penurunan.
Baca juga: Saham Korsel dibuka datar setelah menguat dua hari beruntun
Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2020