Palembang (ANTARA) - Pemerintah Kota Palembang meraih penghargaan Bhumandala dari Badan Informasi Geospasial (BIG) atas pencapaian dalam mengembangkan simpul jaringan kota yang memanfaatkan informasi geospasial.

Wakil Wali Kota Palembang Fitrianti Agustinda di Palembang, Sabtu, mengatakan Kota Palembang terpilih karena telah mendukung pelaksanaan kebijakan satu peta untuk mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan.

Penghargaan ini merupakan apresiasi bagi pemerintah daerah yang telah berupaya membangun simpul jaringan informasi geospasial bersinergi dengan kementerian/lembaga dan pemerintah provinsi.

Data geospasial, selain digunakan dalam penyusunan Rencana Tata Ruang Wilayah, digunakan untuk analisis alih fungsi penggunaan lahan, juga memetakan kawasan wisata, kawasan pusat pertumbuhan, kawasan metropolitan dan kawasan rawan bencana.

Baca juga: Kementerian ESDM raih emas dan geoportal terbaik Bhumandala Award

Baca juga: Sistem Informasi Kebencanaan Sleman raih Penghargaan Bhumandala Award


"Yang pastinya apa yang telah diraih ini tidak luput dari kerja sama semua pihak serta dukungan dari masyarakat Kota Palembang,” kata Fitrianti.

Penghargaan ini diterima langsung oleh Fitrianti dari Kepala Badan Informasi Geospasial (BIG) Hasanuddin Zainal Abidin pada acara seremonial di Jakarta, Jumat (27/11).

Bhumandala Ariti merupakan penghargaan yang menguji lima pilar Jaringan Informasi Geospasial Nasional (JIGN), yakni kebijakan, kelembagaan, sumberdaya manusia, standar dan teknologi.

Penghargaan ini dinilai berdasarkan metode monitoring dan evaluasi sesuai amanat Perpres Nomor 9 tahun 2016 tentang Percepatan Kebijakan Satu Peta (PKSP) serta komitmen penyelenggaraan Informasi Geospasial yang mengacu pada satu standar, satu referensi, satu database spasial dan satu geoportal.*

Pewarta: Dolly Rosana
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2020