New York (ANTARA News) - Saham-saham AS berakhir sebagian besar lebih rendah dalam perdagangan berombak Selasa, karena para investor khawatir tentang rencana dana talangan (bailout) besar-besaran untuk zona euro dan potensi dampak Eropa pada pemulihan ekonomi global.
Seperti dilaporkan AFP, setelah perdagangan dibuka dengan kerugian moderat terlihat Dow Jones Industrial Average mundur maju sebelum berakhir turun 36,88 poin (0,34 persen) pada 10.748,26 pada penutupan pasar.
Indeks komposit Nasdaq bersusah payah naik tipis 0,64 poin (0,03 persen) pada 2.375,31, sementara pasar lebih luas indeks Standard & Poor`s 500 turun 3,95 poin (0,34 persen) menjadi 1.155,78.
Wall Street terhuyung-huyung menyusul kerugian pada pasar saham Asia dan Eropa di belakang rally kuat pada Senin yang dipicu oleh peluncuran rencana penyelamatan zona euro oleh Uni Eropa dan Dana Moneter Internasional untuk menangkis krisis utang.
Dow telah melonjak hampir empat persen karena tindakan Eropa yang belum pernah terjadi sebelumnya meredakan sementara kekhawatiran pasar bahwa krisis utang Yunani bisa menyebar kepada anggota zona euro lainnya.
"Optimisme dari paket penyelamatan keuangan kawasan euro satu triliun dolar terusir karena pergeseran fokus terhadap kesulitan perubahan fiskal negara zona euro yang sarat utang yang harus dilaksanakan ke arah keberlanjutan jangka panjang," analis Charles Schwab & Co mengatakan dalam sebuah catatan kepada kliennya.
Patrick O`Hare mengatakan bahwa pasar telah terbangun dengan kenyataan "yang mencoba untuk memecahkan masalah utang dengan membuat utang lebih sedikit mirip konsumen mencoba memecahkan masalah utang dengan mentransfer saldo utang ke kartu kredit dengan batas kredit yang lebih tinggi.
"Taktik itu membeli beberapa waktu, tetapi tidak mengubah kenyataan bahwa kita masih memiliki masalah utang."(A026/A038)
Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2010