Dengan CEF 2020 ini kami berharap pelaku UMKM kembali bangkit, terutama pada masa pandemi COVID-19.
Cirebon (ANTARA) - Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPw BI) Cirebon, Jawa Barat, menggelar Ciayumajakuning Enterpreneur Festival (CEF) ke lima sebagai upaya membangkitkan kembali usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) pada masa pandemi COVID-19.
"Dengan CEF 2020 ini kami berharap pelaku UMKM kembali bangkit, terutama pada masa pandemi COVID-19," kata Kepala KPw BI Cirebon Bakti Artanta di Cirebon, Jumat.
Menurutnya CEF 2020 digelar untuk membangkitkan lagi peluang pelaku UMKM di tengah pandemi COVID-19, karena pada masa pandemi ini banyak UMKM yang mengalami penurunan omset.
Baca juga: BGR Logistics: Fitur baru dalam aplikasi "Warung Pangan" bantu UMKM
Untuk itu CEF diharapkan bisa membuka peluang UMKM dalam hal pemasaran Dan pihaknya juga mendorong mereka untuk memanfaatkan digitalisasi.
Ia melanjutkan pelaku UMKM yang mengikuti CEF ini merupakan binaan BI Cirebon dan juga beberapa perusahaan lain, baik BUMN maupun swasta.
"Ada 55 MKM yang mengikuti CEF, baik binaan BI maupun lainnya," kata Bakti.
Baca juga: BI Bali fasilitasi UMKM terhubung platform pemasaran digital
Selain itu melalui CEF juga bisa mempromosikan produk UMKM ke luar negeri, agar mereka bisa masuk ke pasar internasional dan tentu dapat meningkatkan perekonomian mereka.
"Kami terus mendorong mereka untuk dapat berorientasi ekspor," katanya.
CEF 2020 lanjut Bakti, akan diselenggarakan dari Jumat (27/11) sampai Minggu (29/11) dan bisa disaksikan melalui media sosial BI serta langsung di lokasi acara.
Pewarta: Khaerul Izan
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2020