Katsuna, Nigeria (ANTARA News) - Jenazah Presiden Nigeria Umaru Yar`Adua dimakamkan Kamis di tempat asalnya, kota kuno wilayah utara, Katsina.
Dengan dibungkus kain kafan putih dan diselimuti bendera Nigeria hijau-putih, Yar`Adua ditempatkan dalam sebuah peti jenazah kayu dan diturunkan ke liang lahat pada pemakaman kenegaraan yang diiringi tembakan penghormatan 21 kali.
Ribuan orang meneriakkan "Allahu Akbar" (Allah Maha Besar) ketika ambulan yang membawa jenazah Yar`Adua ke tempat pemakaman melewati kota yang berpenduduk mayoritas muslim itu.
Yar`Adua meninggal dunia dalam usia 58 tahun pada Rabu larut malam setelah lama sakit jantung. Sejak 2007 ia memimpin Nigeria, negara kaya minyak yang dilanda perpecahan politik dan keagamaan.
Penggantinya, Goodluck Jonathan, dilantik Kamis.
Reuters/M014
Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010