Teheran (ANTARA News/AFP) - Angkatan laut Iran mulai Rabu akan menggelar latihan delapan hari di perairan Teluk, kata seorang komandan militer kepada televisi milik negara, Al-Alam.
Latihan itu akan diadakan lebih kurang dua pekan setelah Garda Revolusi elit Iran melakukan latihan perang selama empat hari di Teluk, Laut Oman dan Selat Hormuz, sebagai jalur penting perlayaran minyak.
"Angkatan laut akan melakan latihan delapan hari di Teluk Persia, Laut Oman, dan Lautan Hindia utara meliputi kawasan perairan seluas 250.000 kilometer persegi," kata Komandan Angkatan Laut Iran, Habibollah Sayari, kepada Al-Alam, Selasa.
Pasukan angkatan bersenjata Iran secara rutin melakukan latihan-latihan seperti itu, untuk meningkatkan kemampuan militer Iran.
Pasukan militer negara itu juga sering melakukan uji-tembak apa yang mereka sebut sebagai rudal rakitan, selama pelatihan.
(Uu.H-AK/B002/R009)
Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010