Simpang Empat,- (ANTARA) - Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pasaman Barat, Sumatera Barat (Sumbar) EB (54) terkonfirmasi positif COVID-19, Ahad.
"Betul beliau terkonfirmasi positif COVID-19 hari ini," kata Pjs Bupati Pasaman Barat Hansastri di Simpang Empat, Ahad.
Diketahuinya yang bersangkutan positif COVID-19 bersamaan dengan 19 orang yang terkonfirmasi positif berdasarkan informasi Laboratorium Fakultas Kedokteran Unand Padang.
Sementara itu Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Penyebaran COVID-19 Pasaman Barat Gina Alecia menyebutkan ada penambahan 20 orang pasien positif COVID-19.
Baca juga: Kasus positif COVID-19 di Pasaman Barat bertambah 20 orang
Baca juga: Seorang pegawai KPU Pasaman Barat positif COVID-19
Ke-20 orang itu adalah laki-laki inisial DS (27) berdasarkan hasil tes usap (swab test) di RS Ibnu Sina Simpang Empat 20 November 2020.
Kemudian berdasarkan tes usap di RSUD Pasaman Barat 20 November 2020, didapatkan dua orang positif COVID-19 laki-laki inisial EB (54) dan FN (22).
Selanjutnya 17 orang lagi berdasarkan tes usap pada 22 November 2020 pada Dinas Kesehatan yakni laki-laki inisial RD (26), perempuan inisial A (39), perempuan inisial ID (49), laki-laki inisial N (36), perempuan inisial YR (49) dan laki-laki inisial I (56).
Lalu, laki-laki inisial IK (23), perempuan inisial
WA (23), perempuan inisial YN (48), perempuan inisial YS (36), perempuan inisial AK (23), perempuan inisial RAN (18), perempuan inisial FDN (19), laki-laki inisial AN (55), perempuan inisial SN (22), perempuan inisial EN (44) dan perempuan inisial EV (55).
"Saat ini Ke-20 pasien konfirmasi positif tersebut di atas telah dilakukan pemeriksaan lebih lanjut di RSUD Pasaman Barat dan Rumah Sakit Ibnu Sina serta di diisolasi di RS Yarsi Simpang Empat, Diklat BKPSDM Talu dan Mess Pemkab Pasaman Barat di Air Bangis," ujarnya.
Hingga saat ini total jumlah pasien positif COVID-19 berjumlah 279 orang, sebanyak 183 orang diantaranya sembuh, 15 orang meninggal dan 81 orang masih positif.
Pihaknya saat ini sudah melaksanakan langkah cepat proses pelacakan (tracking) untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di Pasaman Barat.
Ia mengajak kerjasama dalam menghambat laju penularan COVID-19 ini dengan selalu bersikap koperatif serta selalu bersikap tenang.
"Mari rajin mencuci tangan dengan air mengalir, selalu memakai masker, menjaga jarak serta menjauhi kerumunan," ajaknya.*
Baca juga: Kasus positif COVID-19 di Pasaman Barat bertambah sembilan orang
Baca juga: Pasien positif COVID-19 bertambah dua orang di Pasaman Barat
Pewarta: Altas Maulana
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2020