Hanoi (ANTARA) - Vietnam mengancam akan menutup Facebook di negara itu jika tidak tunduk pada tekanan pemerintah untuk menyensor lebih banyak konten politik lokal di media sosial tersebut.
Facebook memenuhi permintaan pemerintah pada April untuk secara signifikan meningkatkan sensornya terhadap unggahan "anti-negara" bagi pengguna lokal, tetapi Vietnam meminta perusahaan itu lagi pada bulan Agustus untuk meningkatkan pembatasan unggahan penting.
"Kami membuat kesepakatan pada April. Facebook telah mendukung akhir perjanjian kami, dan kami berharap pemerintah Vietnam melakukan hal yang sama," kata pejabat senior Facebook yang berbicara tanpa menyebut nama kepada Reuters.
"Mereka telah kembali kepada kami dan berusaha agar kami meningkatkan volume konten yang kami batasi di Vietnam. Kami telah memberi tahu mereka tidak (akan melakukan itu). Permintaan itu datang dengan beberapa ancaman tentang apa yang mungkin terjadi jika kami tidak melakukannya."
Pejabat itu mengatakan ancaman itu termasuk menutup total akses Facebook di Vietnam, pasar utama untuk perusahaan media sosial yang memperoleh pendapatan hampir 1 miliar dolar AS di negara itu.
Baca juga: Satu dari 1.000 unggahan di Facebook mengandung ujaran kebencian
Baca juga: Instagram dan Facebook Messenger punya fitur pesan sementara
Facebook telah menghadapi tekanan yang meningkat dari pemerintah atas kebijakan kontennya, termasuk ancaman peraturan dan denda baru. Namun, perusahaan media asal Amerika Serikat itu telah menghindari larangan di semua tempat kecuali di beberapa tempat yang tidak pernah diizinkan untuk beroperasi, seperti China.
Di Vietnam, meskipun reformasi ekonomi telah meningkatkan keterbukaan terhadap perubahan sosial, Partai Komunis yang berkuasa mempertahankan kontrol ketat atas media dan hanya menoleransi sedikit oposisi.
Negara itu menempati urutan kelima dari bawah dalam peringkat kebebasan pers global yang disusun oleh Reporters Without Borders.
Menanggapi pertanyaan dari Reuters, Kementerian Luar Negeri Vietnam mengatakan bahwa Facebook harus mematuhi hukum setempat dan berhenti "menyebarkan informasi yang melanggar adat istiadat tradisional Vietnam dan melanggar kepentingan negara".
Seorang juru bicara Facebook mengatakan telah menghadapi tekanan tambahan dari Vietnam untuk menyensor lebih banyak konten dalam beberapa bulan terakhir.
Dalam laporan transparansi dua tahunan yang dirilis pada Jumat, Facebook mengatakan telah membatasi akses ke 834 hal di Vietnam dalam enam bulan pertama tahun ini, menyusul permintaan dari pemerintah Vietnam untuk menghapus konten anti-negara.
Sumber: Reuters
Baca juga: Facebook, TikTok blokir tagar yang sebarkan teori konspirasi pemilu AS
Baca juga: PM Pakistan surati CEO Facebook minta blokir konten Islamofobia
Penerjemah: Yashinta Difa Pramudyani
Editor: Yuni Arisandy Sinaga
Copyright © ANTARA 2020