Santiago (ANTARA News/Reuters) - Mantan pejabat Nazi, Paul Schaefer, yang mendirikan satu kelompok pemuja Jerman secara rahasia di bagian selatan Chile pada tahun 1960-an dan kemudian disangka melakukan pelanggaran seks terhadap anak-anak, meninggal karena serangan jantung.
Beberapa pejabat mengatakan Schaefer meninggal di rumah sakit tahanan dalam usia 88 tahun.
Pengadilan-pengadilan Chile mulai menyelidiki Schaefer atas tuduhan pelanggaran seks pada 1997. Ia melarikan diri ke Argentina tempat ia bersembunyi hingga ditemukan pada 2005.
Ia dipulangkan ke Chile dan dihukum hingga 20 tahun penjara karena melakukan pelanggaran seks terhadap 25 anak.
Pengadilan juga menyelidiki Schaefer karena menyimpan senjata gelap dalam jumlah cukup besar dan membantu polisi rahasia mantan diktator sayap kanan Augusto Pinochet melakukan penculikan dan penyiksaan para tahanan politik.
Selama bertahun-tahun, penduduk Villa Baviera, sebelumnya Colonia Dignidad, tunduk pada titah otoriter Schaefer, yang melarang hampir semua kontak dengan dunia luar di komune itu 350 kilomter sebelah selatan Santiago, ibu kota Chile.
Berdasarkan peraturannya, pria dan wanita tinggal berpisah, hubungan intim diawasi dan anak-anak dipisah dari para orangtua mereka.
Pada 2006, bekas anggota kelompok pemuja itu mengeluarkan permohonan maaf kepada khalayak dan meminta ampun atas pelanggaran hak asasi manusia dan seks dalam komunitas mereka selama 40 tahun, dengan menyatakan bahwa mereka dicuciotak oleh Schaefer, yang banyak memandangnya seperti Tuhan.
(M016/P003)
Pewarta:
Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2010