Tasikmalaya (ANTARA News) - Tasik Craft dan Culture Festival (TCCF) yang digelar di Jalan HZ Mustofa pusat Kota Tasikmalaya, selama dua hari merupakan upaya mengkampanyekan berbagai produk unggulan lokal.

Ketua pelaksana acara TCCF, Thony Theasy, Sabtu, mengatakan TCCF selain menampilkan berbagai kesenian dan kebudayaan daerah juga mempromosikan produk unggulan seperti kerajinan yang ada di Kota Tasikmalaya.

"Ini merupakan salah satu upaya mempromosikan kepada masyarakat tentang produk unggulan yang dimiliki Kota Tasikmalaya," katanya di hadapan para pejabat pemerintah Kota dan perwakilan dari Kementerian Negara Koperasi dan UKM.

Thony mengatakan, Kota Tasikmalaya memiliki unggulan seperti kerajinan Mendong, kain bordir, batik, sepatu, serta anyaman khas berbagai peralatan rumah tangga yang menarik.

Ia menilai produk-produk yang dimiliki Kota Tasikmalaya itu diharapkan dapat lebih dikenal di masyarakat lokal, nasional bahkan tingkat Internasional.

Ia menambahkan, produk-produk Kota Tasikmalaya sudah cukup banyak dikenal diberbagai daerah di Indonesia bahkan sudah sering melakukan ekspor berbagai produk unggulan Tasikmalaya ke berbagai macam negara.(KR-FPM/Y008)

Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2010