Surabaya (ANTARA News) - Persema Malang menjaga peluang lolos ke babak 16 besar Piala Indonesia, setelah mengandaskan Persipro Probolinggo 1-0 pada laga penyisihan Grup F di Stadion Gelora 10 Nopember Tambaksari Surabaya, Selasa malam.

Gol tunggal kemenangan Persema dicetak Bima Sakti Tukiman pada menit ke-40, melalui tendangan jarak jauh yang gagal dihadang kiper Ahmad Nurrosadi.

Dengan hasil ini, Persema mengumpulkan nilai tiga atau sama dengan yang diperoleh Persidafon. Kedua tim sama-sama meraih satu kemenangan dan sekali kalah.

Pada laga terakhir Kamis (22/4), Persema akan menghadapi pimpinan klasemen sementara Grup F Persebaya Surabaya dan Persidafon berjumpa dengan Persipro untuk perebutan tiket 16 besar. Keempat tim masih memiliki kesempatan lolos.

"Kemenangan ini patut disyukuri karena kondisi anak-anak sangat kelelahan. Selain itu, beberapa pemain pilar kami juga tidak bisa diturunkan karena kondisinya tidak fit," kata pelatih Persema Aji Santoso usai pertandingan.

Duet penyerang asing Persema Brima Pepito dan Jairon Feliciano tidak dimainkan, sehingga Aji Santoso hanya mengandalkan serangan pada striker muda Jaya Teguh Angga.

Pertandingan Persema dengan Persipro berlangsung cukup keras dan diwarnai keluarnya empat kartu merah. Dua untuk pemain Persema Jaya Teguh Angga dan Park Chul Hyung, serta dua lainnya untuk pemain Persipro Dody Cahyadi dan Ahmad Junaidi.

Keempat pemain itu dihadiahi kartu merah wasit Jajat Sudrajat, karena terlibat perkelahian dan permainan kasar pada pertengahan babak kedua.

Berikut klasemen sementara Grup F: (main, menang, seri, kalah, gol, nilai)

1. Persebaya 2 1 1 0 4-3 4

2. Persidafon 2 1 0 1 4-3 3

3. Persema 2 1 0 1 1-2 3

4. Persipro 2 0 1 1 1-2 1 .
(T.D010/I007/R009)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010