Indeks Hang Seng diperdagangkan berkisar antara posisi terendah 26.041,87 poin dan tertinggi 26.474,04 poin

Hong Kong (ANTARA) - Saham-saham Hong Kong kembali ditutup lebih tinggi pada perdagangan Selasa, setelah mencatat kenaikan empat hari berturut-turut, dengan Indeks Hang Seng (HSI) terangkat lagi 1,10 persen atau 285,31 poin, menjadi menetap di 26.301,48 poin.

Indeks Hang Seng diperdagangkan berkisar antara posisi terendah 26.041,87 poin dan tertinggi 26.474,04 poin, dengan nilai transaksi mencapai 233,81 miliar dolar Hong Kong (sekitar 30,17 miliar dolar AS).

Indeks Hang Seng menguat 1,18 persen atau 303,20 poin menjadi 26.016,17 poin pada akhir perdagangan Senin (9/11/2020), dengan total nilai transaksi mencapai 168,45 miliar dolar Hong Kong (sekitar 21,74 miliar dolar AS).

Baca juga: Saham Hong Kong dibuka menguat dengan indeks HSI terangkat 1,76 persen
Baca juga: Saham Hong Kong ditutup melonjak, indeks HSI terangkat 1,18 persen

Penerjemah: Apep Suhendar
Editor: Ahmad Wijaya
Copyright © ANTARA 2020