Bandung (ANTARA News) - Forum Mahasiswa Internasional (ISF) Institut Teknologi Bandung (ITB), menyelenggarakan "International Day" di Center Sayap Timur ITB, Jalan Ganesha Bandung, untuk mengenalkan keberadaan komunitas mahasiswa internasional ITB kepada masyarakat dan mahasiswa ITB.

"Acara ini sangat penting bagi mereka (mahasiswa asing yang kuliah di ITB), karena acara bisa jadi sebagai ajang interaksi atau komunikasi antara mahasiswa lokal dan asing," kata Director of Partnership and International Relation ITB, Dr Edwan Kardena, di Bandung, Sabtu.

Acara ini diikuti sepuluh negara yang mahasiswanya menimba ilmu di ITB, yaitu Jepang, Malaysia, Vietnam, Laos, Myanmar, Kamboja, Malawi, Uganda, Sudan dan Republik Ceko.

"Melalui stand-stand pameran, mahasiswa asing memperkenalkan informasi mengenai khasanah budaya dan objek wisata negara asal mereka," ujarnya.

Selain stand pameran, kata Dr Edwan, International Day yang baru pertama kali diadakan di kampus ITB ini juga dimeriahkan dengan tarian, makanan serta minuman tradisional, lagu serta musik instrumental.

Salah seorang mahasiswa asal Malaysia yang berkuliah di Jurusan Farmasi ITB, Lim Eu Joon, berharap acara ini menjadi ajang silahturahmi antar mahasiswa asing dengan lokal.

"Selain dihadiri oleh mahasiswa Malaysia yang berkuliah di ITB, kami juga mengundang kawan-kawan kami yang berkuliah di kampus lainnya seperti Unpad untuk menghadiri acara ini," ujar Lim.

Forum Mahasiswa Internasional ITB adalah sebuah perkumpulan yang berdiri sejak Maret 2007, bertujuan membangun komunikasi antara mahasiswa lokal dan mancanegara, serta sebagai ajang mahasiswa asing berkumpul dan menyesuaikan diri dengan ITB dan Bandung secara umum.

Hingga saat ini, sejumlah mahasiswa asing berkuliah di ITB dan sebagian besar mahasiswa farmasi. (*)

KR-ASJ/O001/AR09

Pewarta:
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2010