Perindo berkomitmen turut terlibat aktif dalam percepatan pembangunan di Papua
Jayapura (ANTARA) - Partai Perindo memilih tidak terjebak dalam perdebatan pro dan kontra berhasil atau gagalnya Otonomi Khusus (Otsus) Papua yang akan berakhir pada 2021.
Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Partai Perindo Provinsi Papua dr Raflus Doranggi, di Jayapura, Minggu, mengemukakan sebagai partai politik baru di pentas politik negeri ini, meskipun usianya baru enam tahun pada 8 Oktober 2020 lalu, Partai Perindo berkomitmen untuk turut terlibat aktif dalam percepatan pembangunan di Provinsi Papua.
Namun, katanya lagi, Perindo memilih tidak terjebak dalam perdebatan pro dan kontra berhasil atau gagalnya Otsus Papua yang akan berakhir pada tahun 2021.
"Secara umum, Partai Perindo melihat perubahan pembangunan ke arah yang lebih baik dan terus akan bermitra dengan pemerintah dan stakeholder lainnya berkontribusi mendorong agar roda pembangunan semakin laju berputar," katanya pula.
Menurut dia, hal itu telah ditekankan dalam rapat kordinasi dan bimbingan teknis Partai Perindo yang sudah digelar di salah satu hotel ternama di Jayapura pada Jumat (6/11).
"Dalam konteks ini, maka kegiatan rakor dan bimtek juga sebagai salah satu wadah untuk kita mengevaluasi kerja-kerja pengurus di tingkat DPW dan DPD-DPD, karena organisasi yang efektif dan optimal bukan sekadar memenuhi struktur organisasi di atas kertas, tetapi bagaimana implementasi visi, misi, dan platform partai secara nyata di tengah masyarakat," ujarnya pula.
Dia menyebutkan, kehadiran Partai Perindo harus memberi dampak nyata terhadap peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di masing-masing kabupaten maupun di Provinsi Papua.
"Terkait keberadaan anggota legislatif, patut bersama kita syukuri, sebagai partai baru pada Pemilu 2019, kita telah berhasil meraih satu kursi DPR Papua dan 46 kursi DPRD di 22 kabupaten/kota," katanya lagi.
Ia menambahkan, hingga total meraih 47 kursi, sekaligus menempatkan DPW Perindo Papua sebagai penyumbang kursi terbanyak Partai Perindo secara nasional. Perolehan kursi yang signifikan ini tidak terlepas dari peran, kerja keras, komitmen dan konsistensi mantan Ketua DPW Perindo Papua, almarhum Dr Habel Melkias Suwae SSos MM.
"Prinsip dan nilai-nilai politik yang beliau wariskan biar terus menyemangati kita untuk terus maju dan berkarya melalui Partai Perindo yang sama-sama kita cintai," katanya lagi.
Baca juga: Presiden dijadwalkan buka Rapimnas II Partai Perindo
Baca juga: Survei: Dua partai baru berpeluang lolos ke senayan
Pewarta: Musa Abubar
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2020