Palembang (ANTARA News) - Pelanggan komputer bermerek Acer di Indonesia saat ini lebih dari dua juta orang sehingga produsen komputer itu harus mengimbanginya dengan pelayanan yang prima.

Presiden Direktur Acer Group Indonesia, Jason Lim, pada acara pembukaan pusat pelayanan di Palembang, Kamis mengatakan, banyaknya pelanggan itu membuat pihaknya harus memberikan pelayanan yang prima.

Dia mengatakan, pelanggan Acer itu kemungkinan terus bertambah karena merek itu sudah dikenal dan tidak asing di masyarakat.

Secara umum, katanya, pelanggan Acer tersebar di seluruh Tanah Air, termasuk di Sumatera Selatan sehingga pihaknya membuka pusat pelayanan di ibukota provinsi itu.

Pusat pelayanan tersebut merupakan yang ketujuh setelah Jakarta, Surabaya, Medan, Yogyakarta, Bandung dan Semarang. Acer yang antara lain merek Laptop dan Notebook itu masuk ke Indonesia lima tahun lalu.

Ia menjelaskan, setelah di Palembang pihaknya juga akan mengembangkan pelayanan ke kota Makassar, Pekanbaru, Banjarmasin dan Samarinda. (U005/A023)

Pewarta:
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2010