Sepang, Malaysia (ANTARA News/Reuters) - Sebastian Vettel menjuarai Grand Prix Malaysia pada Minggu, memimpin tim Red Bull finis satu-dua bersama Mark Webber, sedangkan Nico Rosberg dari tim Mercedes di tempat ketiga.
Ini keberuntungan ketigakalinya bagi pembalap asal Jerman itu setelah masalah mesin menggagalkan kemenangan dia pada dua balapan pertama musim ini, namun sekali dia melewati Rosberg dan penempat posisi star terdepan Webber pada tikungan pertama, kemenangan tidak diragukan lagi.
Pembalap Renault Robert Kubica melanjutkan posisi kedua dia di Melbourne akhir pekan lalu dengan penampilan tangguh dia dengan menempati posisi keempat, mengungguli Adrian Sutil dari Force India.
Vettel yang asal Jerman itu berhasil menahan pembalap McLaren Lewis Hamilton, yang berada di posisi keenam, selama paruh kedua balapan tersebut.
McLarens dan Ferrari memulai balapan dari barisan keempat dari belakang setelah salah menilai keadaan dalam kualifikasi Sabtu, namun Hamilton yang start di posisi ke-20 berhasil melesat ke posisi yang mendapatkan poin pada akhir putaran keempat.
Pembalap Ferrari Felipe Massa mengikuti Hamilton melewati lintasan untuk finis di posisi ketujuh dari posisi start ke-21 dan merebut posisi puncak klasemen kejuaraan dari rekan setimnya Fernando Alonso, yang gagal finis.
Massa memiliki 39 poin, Alonso dan Vettel 37 poin, dengan juara dunia yang memperkuat tim McLaren Jenson Button mengantongi 35 poin.
Button melintasi garis finis di posisi kedelapan setelah bertarung dengan Alonso sampai pembalap Spanyol itu gagal melanjutkan balapan pada dua putaran terakhir.
Pembalao Toro Rosso, Jaime Alguersuari, mencapai finis di posisi sembilan, di depan pembalap baru Williams, Nico Hulkenburg. Kedua pembalap tersebut meraih poin pertamanya dalam Formula Satu.
(I015/R009)
Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010