Manchester, Inggris (ANTARA News/Reuters) - Pemain penyerang Manchester United dan Inggris, Wayne Rooney, akan absen hingga tiga pekan untuk penyembuhan cedera persendian tulang pergelangan kaki, kata juara Liga Utama Inggris itu, Jumat.
"Bangsa tersebut dapat bernafas lagi. Kami merasa lega, cedera itu tidak lebih buruk," kata Manajer Manchester United, Alex Ferguson, kepada wartawan.
Rooney, yang dalam kondisi sangat baik musim in dengan mencetak 34 gol untuk pimpinan Liga Primer tersebut, mengalami cedera dalam pertandingan perempatfinal Liga Champions hari Selasa. Dalam pertandingan trsebut Manchester United dikalahkan Bayern Munich 1-2.
Gambar tentang dirinya berjalan terpincang-pincang dengan menggunakan tongkat penyangga di Allianz Arena telah menimbulkan kecemasan bahwa pemain berusia 24 tahun itu tidak akan dapat memperkuat Inggris pada Piala dunia di Afrika Selatan.
Absennya itu merupakan pukulan besar bagi Manchester United, yang akan menjamu Chelsea hari Sabtu. Pengumpulan angka Chelsea dan Manchester united hanya terpaut dua angka setelah 32 pertandingan Liga Primer.
Rooney akan absen pada pertandingan leg kedua Liga Champions hari Rabu di kandang sendiri mlawan Bayen Munich dan, bila Manchester United maju ke babak berikutnya, kemungkinan semifinal leg pertama melawan Olympique Lyon atau Gorondins Bordeaux pada 21 April.
Dengan Manchester United mengejar rekor gelar liga ke-19, Rooney juga akan absen pada pertndingan tandang di Blackburn Rovers dan Manchester City, yang berarti Ferguson kemungkinan akan memberikan kesempatan kepada penyerang Dimitar Berbatov dan pmain muda Federico Macheda.
Ferguson mengatakan John O`Shea dan Owen Hargreaves, yang sejak lma absen karena cedera, sudah kembali latihan dan kini dipertimbangkan sebagai pmain penggnti untuk melawan Chelsea dan Bayern.
(Uu.S005/R009)
Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010