Painan (ANTARA) - Satu hiu tutul terdampar di wilayah perairan Muara Sungai Batang Surantih, Kecamatan Sutera, Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, Senin.
Menurut Ketua Kelompok Nelayan Harapan Jaya Bagan Sutera, Ramadhan, hiu tutul dengan panjang tubuh sekitar tujuh meter tersebut sudah kerap terlihat berenang di bagian perairan yang dangkal dalam lima hari terakhir.
Ia menuturkan bahwa nelayan setempat, yang menyebut hiu tutul kanca-kanca, sudah berusaha menggiring satwa tersebut ke perairan yang lebih dalam namun tidak berhasil.
Ramadhan mengaku telah menghubungi Dinas Perikanan Pesisir Selatan, Dinas Kelautan dan Perikanan Sumatera Barat, dan instansi terkait lain untuk melaporkan kejadian tersebut.
"Mudah-mudahan menjelang sore ada tindakan komprehensif yang dilakukan oleh pihak-pihak berkompeten," katanya.
Pada 19 Oktober 2019 juga ada hiu tutul yang terdampar di Pantai Tan Sridano, Kecamatan Batang Kapas, Kabupaten Pesisir Selatan. Nelayan setempat berupaya menggiringnya ke perairan yang lebih dalam namun gagal. Ikan hiu itu akhirnya mati.
Selanjutnya, pada 6 Agustus 2019, ikan sejenis terdampar dan mati di Pantai Taluak Batuang di Kecamatan Batang Kapas dan pada 9 Agustus 2019 hiu tutul terdampar di Pantai Tan Sridano pada jarak sekitar 300 meter dari lokasi hiu yang terdampar pada 19 Oktober 2019.
Baca juga:
Tiga hiu tutul terdampar di pesisir selatan Jember
Hiu tutul terjerat jala nelayan Kenjeran Surabaya
Pewarta: Miko Elfisha
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2020