Jakarta (ANTARA News) - Laba bersih perusahaan penyedia produk dan layanan komunikasi, PT Trikomsel Oke Tbk, pada 2009 naik 14,7 persen menjadi Rp117, 69 miliar, sementara tahun lalu laba bersih perusahaan itu Rp102,58 miliar.

Kenaikan laba bersih terutama disumbang dari meningkatnya penjualan telepon seluler yang membuat laba kotor naik 10,15 persen, kata Presdir Trikomsel Sugiono Wiyono Sugialam dalam siaran persnya di Jakarta, Selasa.

Total penjualan bersih perusahaan itu yang didongkrak oleh penjualan telepon selular mencapai Rp5,45 triliun dan menghasilkan laba kotor Rp 553,28 miliar. Penjualan telepon selular memberi kontribusi pendapatan Rp4,08 triliun, 25,03 persen (Rp 816,81 miliar) lebih tinggi dari tahun 2008 yang Rp 3,26 triliun.

"Peningkatan penjualan telepon selular itu memberikan marjin lebih besar dari penjualan produk operator yang mengkontribusi kontribusi sangat besar atas kenaikan marjin laba kotor," katanya

Kontribusi terbesar dari pendapatan bersih berasal dari penjualan telepon selular (74,83 persen), penjualan produk operator (24,14 persen) dan mobile content, layanan purna jual, dan lainnya (1,03 persen).

Trikomsel Oke yang awalnya lebih dikenal sebagai distributor telepon selular terkemuka seperti Nokia, Sony Ericsson, BlackBerry, dan iPhone, melalui jaringan gerai OkeShop, sekarang merambah ke bisnis komputer jinjing (laptop) dengan brand "Trio" untuk kalangan pelajar.

Sudah lama perusahaan itu juga memasarkan netbook Acer.

Perusahaan itu melengkapi kegiatan usahanya dengan menjajakan konten bekerjasama dengan pihak ketiga, yang meliputi nada dering, permainan, wallpaper, dan aplikasi lainnya sejak 2007.

Per 31 Desember 2009 jaringan gerai ritel OkeShop telah mencapai 766 gerai tersebar di 153 kota di Indonesia. Selain itu, perusahaan itu memiliki jaringan kerja dengan sekitar 11.826 dealer aktif atau independent retailer dengan pusat distribusi di 108 tempat.

(ANT/S026)

Pewarta:
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2010