Jakarta (ANTARA News) - Tiga wakil Indonesia pada semifinal Kejuaraan Asia U-19 (di bawah 19 tahun) gagal melaju ke final setelah ketiganya dikalahkan lawan-lawan mereka.

Dalam pertandingan yang digelar di Bukit Kiara, Kuala Lumpur, Malaysia, Sabtu, tunggal putra unggulan 3/4 Evert Sukamta menyerah pada pemain tuan rumah Loh Wei Sheng yang menjadi unggulan 5/8 dengan skor 17-21, 14-21 dalam 40 menit.

"Evert agak sedikit tegang jadi permainannya tidak lepas dan lawan menjadi lebih percaya diri dan lebih berkembang serta penguasaan lebih yakin," ujar pelatih tunggal Pelatnas Pratama, Rony Agustinus usai pertandingan.

"Tetapi dia (Evert) sudah bermain maksimal namun mental bertandingnya perlu dilatih lagi," tambah Rony yang ikut mendampingi atlet bertanding di Malaysia.

Langkah Ganda campuran unggulan 3/4 Ricky Karanda/Della Destiara juga terhenti di semifinal setelah dikalahkan unggulan pertama asal Malaysia Ow Yao Han/Lai Pei Jing 19-21, 19-21.

Pasangan putra Dandi Prabudita/Jones Ralfi Jansen yang menjadi unggulan 5/8 juga mengalami nasib serupa, takluk di tangan pasangan Malaysia unggulan pertama Yew Hong Kheng/Ow Yao Han 10-21, 7-21.

Hasil tersebut lebih buruk dari tahun lalu saat Indonesia berhasil membawa pulang satu gelar melalui ganda putra Angga Pratama/Rendy Sugiarto.

Sementara itu China meloloskan finalis pada empat nomor dari lima yang dipertandingkan, bahkan memastikan memenangi gelar ganda putri setelah meloloskan dua pasangannya ke final. Pasangan unggulan teratas Xia Huan/Tang Jinhua akan melawan rekan senegara mereka unggulan kedua Ou Dongni/Bao Yixin untuk memperebutkan gelar ganda putri.

Final tunggal putra mempertemukan Loh Wei Sheng dengan pemain China unggulan 3/4 Huang Yuxiang, sedangkan final tunggal putri antara unggulan pertama Sapsiree Taerattanachai (Thailand) melawan unggulan kedua Suo Di dari China.

Sedangkan gelar ganda campuran akan diperebutkan pasangan Malaysia Ow Yao Han/Lai Pei Jing dengan unggulan kedua Liu Cheng/Bao Yixin dari China.

Final ganda putra adalah satu-satunya perebutan gelar tanpa pemain China, karena pada laga puncak tersebut pasangan Malaysia unggulan pertama Yew Hong Kheng/Ow Yao Han akan melawan unggulan kedua dari Korea Kang Ji Wook/Choi Seung Il.

(T.F005/R009)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010