Jakarta (ANTARA News) - Produsen ponsel PT IMO Mobile merambah pasar rural dengan menyediakan ponsel murah seharga di bawah Rp500.000, kata Direktur Utama IMO Mobile, Sarwo Wargono Wiguno, di Jakarta, Kamis.
"Ponsel harga murah dengan kemampuan internet diharapkn dapat meningkatkan penetrasi pengguna seluler hingga tingkat pedesaan," katanya.
Usai peluncuran ponsel IMO B199 seharga Rp450.000, Sarwo menuturkan konsep murah tetapi memberikan fitur yang memadai menjadi salah satu cara perusahaan untuk menggaet minat konsumen.
Khusus IMO B199, dipasarkan bersama (bundling) dengan layanan prabayar kartu As Telkomsel.
Dengan menggandeng operator seluler terbesar di Tanah Air itu, diharapkan dapat memperluas pasar penjualan IMO.
Meski begitu, Sarwo tidak merinci target penjualan IMO hingga akhir 2010 pasca peluncuran itu.
Ia hanya menjelaskan, selama ini internet mobile sudah menjadi tren di masyarakat kota besar, namun untuk daerah pedesaan penggunaan jejaring sosial dan internet masih sangat rendah.
Adapun paket bunbdling IMO B199, difasilitasi paket Facebook, dan chatting sepuasnya karena ponsel ini sudah terkoneksi dengan jaringan GPRS, dan layanan WAP.
Selain itu, ponsel jenis QWERTY ini juga dibenamkan fitur kamera, MP3 player, FM radio.
Sarwo menambahkan, dengan memadukan fitur yang mumpuni dan ditambah cakupan jaringan Telkomsel, IMO B199 akan bekerja maksimal.
Sedangkan untuk memasarkan produk ini, menurutnya, IMO tetap menggunakan dua sistem yaitu distribusi secara tradisional melalu sentra penjualan ponsel, maupun "modern market" melalui jaringan penjualan atau gerai milik Telkomsel.
(R017/R009)
Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2010