New York, 24/3 (ANTARA/AFP) - Dolar naik terhadap euro pada Selasa di tengah ketidakpastian mengenai rencana Eropa untuk meredakan krisis utang Yunani.
Euro dikutip 1,3482 dolar pada 2000 GMT, turun dari 1,3560 dolar pada 2200 GMT Senin.
Dolar juga naik terhadap yen, diperdagangkan 90,41 yen pada Selasa versus 90,09 yen sehari sebelumnya.
Pedagang menunggu KTT Uni Eropa akhir pekan ini yang akan memutuskan apakah atau tidak untuk meluncurkan bailout kolektif untuk anggota euro Yunani, atau apakah akan membiarkan Athena pergi ke IMF untuk meminta bantuan.
Jelang pertemuan, Jerman - anggota terbesar Uni Eropa - dan Prancis telah berdebat tentang perlunya rencana penyelamatan Uni Eropa.
"Permainan spekulasi politik bahaya di Eropa mencapai demam lapangan menjelang pertandingan KTT Uni Eropa akhir pekan ini," Brown Brothers Harriman mengatakan kepada kliennya Selasa.
Namun analis lainnya melihat prospek resolusizona euro sebagai membatasi kejatuhan euro, terutama desas-desus bahwa Prancis dapat kembali ke kesepakatan IMF.
"Potensi untuk semacam solusi minggu ini mendorong para pedagang valas meningkatkan tawaran atas euro segera setelah pecah kabar ini, tetapi kurangnya konfirmasi dari Prancis telah mencegah keuntungan yang berkelanjutan," kata Kathy Lien, direktur riset mata uang di Global Forex Trading.
Ke-16 negara zona euro mengalami krisis kronis terburuk dalam dekade eksistensi mereka di tengah terus naikknya tingkat utang pemerintah, anemia tingkat pertumbuhan ekonomi dan meningkatnya protes sosial terhadap tindakan-tindakan penghematan dan pengangguran yang tinggi.
Masalah Eropa meluas dengan keuangan publik terutama akut di Yunani, yang mempunyai defisit publik tertinggi di zona euro dan telah menjadi fokus dari kekhawatiran di pasar keuangan yang telah menyeret nilai euro.
Sementara dolar menarik kekuatan dari berita bahwa penjualan rumah yang telah ada di AS jatuh kurang dari yang diperkirakan pada Februari, berita yang juga mendorong Dow ke tertinggi 18 bulan.
Pada akhir perdagangan di New York, dolar hampir tak berubah pada 1,0578 franc Swiss dari 1,0576 pada Senin. Pound melemah menjadi 1,5031 dolar dari 1,5104 dolar Senin. (A026/K004)
Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010