Kendari (ANTARA News) - Nasabah Bank Pembangunan Daerah (BPD) asal Banten Jawa Barat (Jabar) dengan nomor rekening 1286032332 meraih hadiah utama sebesar Rp500 juta pada penarikan undian simpanan pembangunan daerah (SIMPEDA) tahun 2010 di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Senin malam.
Sementara empat nasabah pemenang kedua masing-masing hadiah Rp100 juta diperoleh nasabah BPD Nusa Tenggara Barat dengan nomor rekening 1450670816, Kalimantan Barat (0917023849), Sumatera Barat (1235953082) dan Sultra (1476782475).
Panitia yang tergabung dalam Asosiasi Bank Pembangunan Daerah (ASBANDA) seluruh Indonesia juga menyediakan hadiah bagi pemenang ketiga masing-masing sebesar Rp50 juta untuk 26 orang.
Selain itu hadiah keempat sebesar Rp5 juta untuk masing-masing sebanyak 26 orang pemenang, hadiah kelima Rp2,5 juta untuk 26 orang, hadiah keenam Rp2 juta untuk 52 orang, hadiah ketujuh Rp1,5 juta untuk 104 orang dan hadiah kedelapan sebesar Rp1 juta 345 orang.
Penarikan undian tabungan SIMPEDA itu disaksikan noterais yang telah ditunjuk, pihak kepolisian dan dari Dinas Sosial Provinsi Sultra.
Sebelum penarikan undian tersebut, Gubernur Sultra Nur Alam menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih kepada ASBANDA yang telah mempercayakan BPD Sultra dalam penyelenggaraan penarikan undian berhadiah tahun 2010.
"Saya yakin dengan adanya penarikan hadiah yang dilakukan sekali dalam enam bulan atau dua kali dalam setahun ini, kepercayaan masyarakat di Tanah Air terhadap bank milik pemerintrah daerah itu semakin kuat dan percaya," katanya.
Ia mengatakan, kalau selama ini ada anggapan masyarakat bahwa BPD itu adalah merupakan "bank kasir daerah", maka mulai sekarang ini, manajemen bank daerah mulai menghilangkan kesan tersebut.
Gubernur juga mengharapkan kepada masyarakat Indonesia, dan khususnya di Sultra untuk menyisihkan sebagian penghasilannya dengan cara menabung di BPD sebagai bank milik daerah.
Nur Alam menyatakan rasa bangga dengan kinerja BPD sebagai badan usaha milik daerah (BUMD) di 26 BPD di Tanah Air, dan BPD ini merupakan urutan kelima seluruh bank di Indonesia yang dinilai paling sehat versi penilaian dari Bank Indonesia pada tahun 2009.
Ketua Umum Asosiasi Bank Pembangunan Daerah (ASBANDA) yang juga Direktur Utama Bank DKI, Winny Erwindia mengatakan, kinerja ASBANDA dalam kurun waktu 11 tahun terus meningkatkan peran dan kerja sama seluruh BPD di Indonesia.
"Hal ini dapat dilihat dari ragam program dan kerja sama yang telah berhasil diraih selama ini," ujarnya.
Ia mencontohkan, beberapa kerja sama BPD dalam sindikasi di antaranya adalah pelaksanaan pembiayaan pembangunan sarana dan prasarana keperluan publik berupa gedung rumah sakit, gedung sekolah, pasar dan pusat perbelanjaan/pertokoan yang tersebar di kabupaten dan kota di wilayah provinsi Nusa Tenggara Barat sebesar Rp115 miliar.
Di samping itu, BPD se-Indonesia juga telah membiayai kredit untuk 13 lokasi pembangunan pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) di luar Jawa, program percepatan pembangkit 10.000 MW dengan nama proyek PLN-ASBANDA Merah Putih oleh 23 BPD dengan total investasi Rp4,732 triliun.
"Bentuk kerja sama yang sudah diperlihatkan BPD seluruh Indonesia itu diharapkan terus maju dan berkembang seiring dengan kemajuan pembangunan dan perekonomian nasional," katanya.
Winny juga menyampaikan, pada acara rapat koordinasi BPD se-Indonesia hari ini juga telah diputuskan penarikan undian untuk enam bulan mendatang akan dilaksanakan di Palangkaraya (Kalimantan Tengah).
Rangkaian penarikan undian hadiah SIMPEDA di Kota Kendari, juga dimeriahkan sejumlah artis ibukota di antaranya, Lusy Rahmawati, Kristina, Rossa, presenter Donna Agnesia dan artis Manohara Odelia Pinot. (A056/K004)
Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010