Ilustrasi menghabiskan waktu dengan anak (ANTARA/Shutterstock)

Pola hidup sehat
Khusus untuk menjaga pola gaya hidup sehat, dokter umum RS Pondok Indah (RSPI) – Pondok Indah, I Made Tirta Saputra kepada ANTARA beberapa waktu lalu, menjelaskan hal itu mencakup makanan bergizi yang Anda konsumsi secara seimbang termasuk konsumsi sayuran dan buah yang mengandung vitamin B, vitamin C, zinc dan vitamin D untuk meningkatkan imunitas tubuh.

Sementara, dokter spesialis gizi klinik RS Pondok Indah – Puri Indah, Raissa Edwina Djuanda melalui pesan elektroniknya menyebutkan, sejumlah makanan sumber vitamin C antara lain: jambu biji, kiwi, jeruk, cabai, paprika, brokoli, bayam. Sementara makanan yang merupakan sumber vitamin D yakni telur, ikan, susu atau bahan makanan yang sudah terfortifikasi, jamur.

Sumber vitamin D juga bisa didapatkan dari sinar matahari. Anda bisa berjemur selama 10-15 menit per hari, namun tak perlu sampai melepas pakaian. Pastikan seluruh tubuh mendapatkan paparan sinar matahari.

Dermatolog dr. Nana Novia Jayadi, Sp.KK menyebutkan sinar matahari yang bisa menyebabkan kulit gosong akibat tingginya radiasi UVA dan UVB secara umum rata-rata pada jam 11.00 sampai jam 14.00,

Oleh sebab itu mungkin bisa hindari berjemur terlalu lama pada jam-jam itu.

Sinar matahari memiliki tiga jenis sinar radiasi yakni ultra violet A (UVA) dengan gelombang panjang, ultra violet B (UVB) dengan gelombang pendek, dan ultra violet C (UVC) dengan gelombang sangat pendek.

"Semakin pendek gelombang, semakin besar tingkat radiasi yang bisa merusak kulit. Jadi di antara semua sinar ultra violet, UVC adalah yang paling merusak kulit. Jika terpapar sinar matahari terlalu lama, UVA akan menembus lapisan kulit lebih dalam dan dapat menyebabkan penuaan kulit berupa keriput dan noda hitam," kata dermatolog dr. Nana Novia Jayadi, Sp.KK.


Baca juga: Tips 3W Doni Monardo untuk hindari COVID-19

Baca juga: Pasien sembuh COVID-19 di RSD Wisma Atlet jadi 19.182 orang

Baca juga: Satgas tekankan pentingnya disiplin penerapan protokol kesehatan

Editor: Ida Nurcahyani
Copyright © ANTARA 2020