Liverpool beberapa kali gagal memanfaatkan peluang mereka pada laga putaran pertama yang mendebarkan, sampai akhirnya mereka kecolongan 10 menit menjelang turun minum ketika Hugo Rodallega melakukan gebrakan dari jarak dekat, sebagaimana dikutip dari Reuters.
Klub dari Anfield itu meneruskan beberapa kali kesalahan di lini pertahanan, termasuk ketika Fernando Torres gagal memanfaatkan peluang saat mereka melakukan tekanan ke gawang lawan.
Hasil itu membuat Liverpool tetap dengan koleksi 48 poin dan berada di urutan keenam-- satu poin dari Tottenham Hotspur dan Manchester City, yang sama-sama memburu urutan keempat agar dapat mengikuti kompetisi Liga Champions musim mendatang.
Namun Liverpool masih memiliki beda satu pertandingan dengan Spurs dan dua pertandingan dengan City.
Aston Villa, tiga angka di bawah Liverpool tetapi memiliki beda tiga pertandingan, juga mengancam kedudukan mereka. Wigan naik dua tingkat ke urutan ke-14 dengan simpanan 28 poin setelah membukukan kemenangan pertama mereka atas Liverpool dalam 12 kali pertemuan mereka.
Pelatih Liverpool Rafael Benitez meradang menyaksikan penampilan pemainnya yang amat memprihatinkan.
"Kami harus menunjukkan permainan lebih berkarakter bila ingin masuk dalam urutan empat besar teratas," katanya kepada ESPN.
Penampilan Liverpool memang di bawah permainan mereka rata-rata selama ini dan peluang mereka selalu dipatahkan lawan. Tetapi striker dari Spanyol Torres sempat memiliki peluang emas pada menit ke-15 ketika tidak terkawal di dalam kotak lawan, namun tendangannya melebar ke samping gawang.
Liverpool kini tinggal memiliki sembilan pertandingan lagi untuk menyelamatkan posisinya, termasuk lawan tim papan bawah Portsmouth di Anfield, tapi Benitez tidak suka membicarakan peluang mereka pada laga itu.
"Kami tidak dapat menjamin kemenangan dengan tim yang tanpa karakter dan tidak bersikap," kata pelatih dari Spanyol itu dengan muka ketat.
Satu-satunya hal positif bagi Liverpool adalah kembalinya pemain bertahan Inggris Glen Johnson, yang absen sejak Desember setelah mengalami cedera kaki ketika melawan Aston Villa.(A008/A024)
Pewarta:
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2010